Waspadai! 5 Ciri Serangkaian Penipuan SMS atau WhatsApp: Berhadiah Mobil, Motor, atau Uang

2 Januari 2023, 09:20 WIB
Ilustrasi penipuan. Melalui SMS dan WhatsApp /Pixabay/Mohamed Hassan/

MEDIA PAKUAN – Pengguna Hp Android mungkin sering kejadian tiba-tiba menerima pesan nyasar melalui aplikasi SMS atau WhatsApp.

Biasanya berisi pemberitahuan memenangkan hadiah.

Tidak tanggung iming-iminghadiah yang diberikan bernilai besar  berupa mobil dan motor

Bahkan terkadang sejumlah uang tunai puluhan sampai ratusan  juta rupiah.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Wilayah Jawa Barat, Senin 2 Januari 2023: BMKG Merilis Potensi Hujan Disertai Angin Kencang

Pesan yang  kita terima  tersebut cukup meyakinkan dan sanggup menghipnotis kewaspadaan kita.

Cepat tergiur akan mendapat hadiah besar. Meskipun kita tahu kita tidak merasa mengikuti kegiatan undian berhadiah.

Oleh karena itu, mari kita kenali modus upaya penipuan melalui pesan singkat SMA dan WA tersebut,  seperti:

Baca Juga: Cek Keuangan Berdasarkan Ramalan 12 Zodiak Hari Ini: Cancer Kemajuan Moneter Kemungkinan Akan Terbatas

  1.   Kalimat pertama bersifat pasif berupa pengumuman daftar pemenang hadiah dari lembaga atau coorparate besar seperti Lazada, WhatsApp, BUMN, Bank dan lain sebagainya.
  2. Dilihat dari cara pengetikan yang tidak rapi. Misal mengganti huruf o menjadi angka 0, mengubah huruf e menjadi angka 3, serta menyingkat kata yang menjadi yg  dan semacamnya.
  3. Sebagai penyempurna mencantumkan laman situs yang tidak jelas.
  4.    Meminta transfer atau mengirim uang terlebih dahulu untuk biaya administrasi pengurusan hadiah.
  5. Konfirmasi selanjutnya, pemberitahuan tidak melalui SMS atau WA kembali namun lewat email, telepon atau pihak penyelenggara datang ke rumah.

Baca Juga: Unggul Secara Finansial, Manchester City Bersaing dengan Juventus untuk Dapatkan Ansu Fati dari Barcelona

Bila menemukan hal semacam itu jangan sekali-kali direspon, abaikan saja. Ini jelas penipuan. Berhati-hati jangan sampai menyesal di kemudian hari.

Modus penipuan ini hampir  serupa melalui SMS dan WA mengabarkan keaadaan urgen atau darurat meminta  mengisi pulsa atau quota internet ke nomor tertentu. ***

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan

Tags

Terkini

Terpopuler