Keterpurukan Ekonomi Dimasa Pandemi Wabah Covid-19 Optimis Kembali Bangkit Secepatnya

- 29 Oktober 2020, 16:12 WIB
/

 

MEDIA PAKUAN - Wabah pandemi virus Covid-19 tidak harus menjadikan alasan untuk tidak bangkit. Tapi harus tetap optimis dari keterpurukan ekonomi  di masyarakat dapat secepatnya bangkit.

Hal tersebut diungkapkan Rektor Institut Manajemen Wiyata Indonesia (IMWI) Ryan Kurniawan disela-sela prosesi wisuda dan wisudawati, Kamis, 29 Oktober 2020.

Apalagi dalam masa yang berat seperti masa pandemi saat ini, kata Ryan Kurniawan, wisudawan/wati harus mampu menjadi bagian dari upaya bangsa untuk bangkit  dari keterpurukan akibat pandemi Covid-19.

Baca Juga: Cegah Penularan Virus Covid-19 Kepada Warga Semakin Bertambah Mahawarman Bagikan Ribuan Masker

"Masa yang berat seperti masa pandemi saat ini, wisudawan/ wati harus menjadi bagian dari upaya bangsa untuk bangkit kembali dari keterpurukan akibat pandemi Covid-19 yang memanjang ini, " katanya. 

Menggelar wisuda luring di masa pandemi memerlukan pengaturan yang tidak mudah, namun IMWI berhasil melakukan itu.

Melalui koordinasi yang baik dengan pihak Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Sukabumi dan ketertiban serta ketaatan para wisudawan/wati mematuhi segala aturan yang telah ditetapkan. 

Baca Juga: Anis Matta Khawatir Muncul Konflik Politik Dunia Dampak Pandemi Covid-19

"Lancarnya kegiatan wisuda hari ini tidak lepas dari perkenan Allah. Bila kita lihat tadi malam dan kemarin, hujan turun dengan deras di area lokasi wisuda, " kata Ketua Yayasan Wiyata Indonesia, Mariati Tirta Wiyata.

Halaman:

Editor: Ahmad R


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x