Jangan Terlambat! PT KAI Daop 8 Surabaya Inisiasi Ramadhan Festive 2024: Sisa Seharii, Simak Tujuan Mana Saja?

- 21 Maret 2024, 09:31 WIB
Ilustrasi mudik potongan harga tiket kereta api
Ilustrasi mudik potongan harga tiket kereta api /Tabanan Bali /Instagram @keretaapikita

MEDIA PAKUAN - Selama Ramadhan 2024 kali ini, PT Kereta Api Indonesia (KAI) daerah Operasi (Daop) 8 Surabaya, Jawa Timur mengadakan program "Ramadhan Festive 2024" selama dua hari yakni pada 20 Maret 2024 dan 21 Maret 2024.

Kini hanya menyisakan sehari bagi para penumpang yang memburu diskon alias potongan harga khusus bepergian dengan menggunakan kereta api

Potongan hargaa khusus diberikan PT KAI Daop 8 Surabaya bagi masyarakat yang membeli tiket untuk 28 perjalanan kereta api (KA).

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya mengatakan, pembelian tiket program tersebut bisa dilakukan di seluruh channel.

Baca Juga: Tahukah Anda Gaji Kepala Desa? Setara Gaji PNS Golongan II/a: Pantesan Rebutan Jadi Kades, Simak Segini?

Dan penjualan tiket resmi KAI (kecuali loket stasiun dan loket box), kata dia untuk keberangkatan pada 27 Maret-11 April, dan 13-26 April 2024

Program ini memiliki kuota 32.720 tempat duduk. Adapun tarif tiket promo reguler yang memperoleh potongan khusus yakni kelas Eksekutif.

Dari sebelumnya Rp300.000 kelas ekonomi kini hanya Rp200.000. Ada dua periode keberangkatan KA yang mendapatkan promo pertama pada 27 Maret sampai 11 April 2024.

 

Para calon penumpang bisa memilih menggunakan,diantaranya,

KA Ambarawa Ekspres relasi Surabaya Pasarturi-Semarang Poncol.

Kemudian KA Argo Bromo Anggrek relasi Surabaya Pasarturi-Gambir,

KA Argo Semeru relasi Surabaya Gubeng-Gambir,

Baca Juga: Alhamdulillah Cerah, Inilah Prakiraan Cuaca di Kota dan Kabupaten di Jawa Barat, Kamis 21 Maret 2024

KA Argo Wilis relasi Surabaya Gubeng-Bandung, dan KA Bima relasi Surabaya Gubeng-Gambir.

Selanjutnya,

KA Brawijaya relasi Malang-Gambir, KA Gajayana relasi Malang-Gambir,

KA Gumarang relasi Surabaya Pasarturi-Pasarsenen,

KA Harina relasi Surabaya Pasarturi-Bandung,

KA Kertajaya relasi Surabaya Pasarturi-Pasarsenen.

KA Kertanegara relasi Purwokerto-Malang,

KA Sancaka relasi Yogyakarta-Surabaya Gubeng,

KA Sembrani relasi Surabaya Pasarturi-Gambir,

KA Turangga relasi Surabaya Gubeng-Bandung.

Baca Juga: Optimalkan Pengelolaan Keuangan Daerah, Pj Wali Kota Sukabumi Resmikan Penggunaan KKPD

Adapun daftar KA yang mendapatkan promo pada periode selanjutnya, yakni 13 sampai 26 April 2024, antara lain

KA Ambarawa Ekspres relasi Semarang Poncol-Surabaya Pasarturi.

KA Argo Bromo Anggrek relasi Gambir-Surabaya Pasarturi,

KA Argo Semeru relasi Gambir-Surabaya Gubeng,

KA Argo Wilis relasi Bandung-Surabaya Gubeng,

KA Bima relasi Gambir-Surabaya Gubeng.

KA Brawijaya relasi Gambir-Malang,

KA Gajayana relasi Gambir-Malang,

KA Gumarang relasi Pasarsenen-Surabaya Pasarturi,

KA Harina relasi Bandung-Surabaya Pasarturi,

KA Kertajaya relasi Pasarsenen-Surabaya Pasarturi.

KA Kertanegara relasi Malang-Purwokerto PP,

KA Sancaka Surabaya Gubeng-Yogyakarta PP,

KASembrani Gambir-Surabaya Pasarturi,

KA Turangga Bandung-Surabaya Gubeng.

Lebih lanjut bagi para calon penumpang dapat memperoleh informasi lebih lanjut terkait masyarakat dapat menghubungi Customer Service di stasiun.***

Editor: Ahmad R

Sumber: PT KAI Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x