Hari ini Anies Baswedan akan Berkegiatan di Sukabumi, akan Ziarah Makam Pahlawan dan Bersholawat

- 20 September 2023, 10:43 WIB
Terkait keputusan Demokrat Mendukung Prabowo Subianto, Inilah Tanggapan Anies Baswedan
Terkait keputusan Demokrat Mendukung Prabowo Subianto, Inilah Tanggapan Anies Baswedan /

MEDIA PAKUAN - Salah satu bakal calon presiden (bacapres) Anies Baswedan rencananya akan melakukan sejumlah kegiatan di Kota dan Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat hari ini, Rabu 20 September 2023.

Dari informasi yang diperoleh, Anies Baswedan dijadwalkan akan memulai kegiatan di kecamatan Sukaraja kabupaten Sukabumi untuk berdialog bersama para petani pukul 11.30 WIB.

Kemudian mantan gubernur DKI Jakarta tersebut akan berlanjut ke Ponpes Syamsul Ulum Kota Sukabumi pukul 12.50 WIB. Di sana Anies Baswedan sekaligus ziarah ke makam pahlawan nasional KH Ahmad Sanusi.

Kegiatan Anies di Sukabumi juga akan berkunjung ke sejumlah tokoh masyarakat salah satunya Udin Koswara mantan Walikota Sukabumi. Kunjungan tersebut pukul 14.40 WIB.

 Baca Juga: Darah Segar Nyaris Kosong, Satlantas Polres Sukabumi Kota Donorkan Darah: Bakti Kesehatan Hari Lalulintas

Selanjutnya, mantan menteri pendidikan itu akan mengisi dialog kebangsaan di Institut Madani Nusantara pukul 16.20 WIB.

Anies akan melanjutkan kegiatannya sholat Maghrib di Masjid Agung Kota Sukabumi, kemudian makan malam di warung sate H Mamat pukul 18.25 WIB.

Rangkaian kegiatan Anies Baswedan di Sukabumi akan ditutup dengan acara Gema Anies Bersholawat (GAB) di Ponpes Dzikir Al Fath dari pukul 20.55 WIB hingga 22.10 WIB.***

Editor: Manaf Muhammad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah