Bupati Sukabumi Siapkan Langkah Pemecatan Kepala Sekolah Imbas Tewasnya Siswa SMP saat MPLS

- 24 Juli 2023, 16:12 WIB
Bupati Sukabumi Marwan Hamami tanggapi kasus meninggalnya siswa SMP Negeri 1 Ciambar.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami tanggapi kasus meninggalnya siswa SMP Negeri 1 Ciambar. /Manaf Muhammad/Media Pakuan

MEDIA PAKUAN - Bupati Sukabumi Marwan Hamami menanggapi kasus meninggalnya MA (13) siswa baru SMP Negeri 1 Ciambar yang ditemukan mengambang di Sungai Cileleuy Kampung Selaawi Girang, Desa Cibunarjaya kecamatan Ciambar Kabupaten Sukabumi.

Bocah laki laki tersebut meninggal dunia diduga karena bermain saat waktu istirahat pada kegiatan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) pada Sabtu 22 Juli 2023. Marwan mengatakan pihaknya akan melakukan evaluasi terhadap kegiatan tersebut.

"Ya kita akan evaluasi, dasar apa melakukan kegiatan seperti itu, laporan atau tidak. Kan kita belum tau, belum ada laporan, tapi kan proses kegiatan seperti ini diperlukan atau tidak. Belum ada laporan secara resmi dan nanti hasil antara dinas dan polisi kan berbeda. Kita lihat aja nanti tim," kata Marwan, Senin 24 Juli 2023.

Terkait jika ditemukan adanya kelalaian dari pihak sekolah, dia mengatakan tidak segan untuk memberikan sanksi berupa pemecatan kepada kepala sekolah.

Baca Juga: Jasad Mengambang di Sungai Cileleuy, Siswa SMP Negeri 1 Ciambar Sukabumi Ditemukan Tewas usai Kegiatan MPLS

"Ya nanti lihat hasil dari tim. Kalau memang dia ada kesalahan, melakukan kegiatan tanpa pengawasan ya pasti ada sanksi," ungkap Marwan.

"Belum tentu (pemecatan), kan pegawai negeri ada tahapannya. Kecuali kalau jabatan jelas lah. Jabatan kepala sekolah mah jelas (dipecat) lihat nanti hasil evaluasinya," ujarnya.

Sementara itu Kapolsek Nagrak Resor Sukabumi IPTU Teguh Putra Hidayat mengatakan, insiden itu terjadi saat masuk istirahat, sholat, makan (ishoma) di kegiatan MPLS.

"Terus pas waktu kejadian pas hari Sabtu itu di luar gedung sekolah ada kegiatan hiking dan terjadinya tenggelamnya korban atau almarhum tersebut di masa waktu santai istirahat. Kalau untuk susur sungai tidak cuma itu terjadi pada waktu ishoma saja," ucapnya.

Halaman:

Editor: Manaf Muhammad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah