Relawan Pena Bulu, Cegah Penularan TBC di Kota Sukabumi Libatkan Warga, Riska: Pasien TBC Mayoritas Perempuan

- 15 Juli 2022, 06:45 WIB
Ikustrasi Petugas Nakes memberikan edukasi terkait penanganan penyakit TBC,  Dikota Sukabumi penanganan TBC dibantu relawan Pena Bulu
Ikustrasi Petugas Nakes memberikan edukasi terkait penanganan penyakit TBC, Dikota Sukabumi penanganan TBC dibantu relawan Pena Bulu /kabar-priangan.com/Nanang Sutisna/

Terutama mendeteksi sejak awal kasus TBC di wilayahnya. 

"Sebelumnya, mereka telah memperoleh pelatihan dan pengetahuan mengenai TBC, " katanya. 

Riska mengatakan kasus TBC di Kecamatan Cikole cenderung terus meningkat. Penambahan suspeck TBC rata-rata perbulan mencapai 20 hingga 30 orang setiap bulannya. 

"Sedangkan penambahan positif penderita TBC baru setiap bulan 3 sampai 5 orang. Sehingga jumlah pasien per Juli 2022 mencapai 42 orang, " katanya.

Baca Juga: Lowongan Kerja PT Reska Multi Usaha Juli 2022, Berikut Syarat dengan Satu Formasi Kosong Saja

Dia menambahkan warga terpapar TBC mayoritas pasien berjenis kelamin perempuan. Terutama pasien berusia dewasa.

Adapun pasien anak, kata Riska, kisaran 5 hingga 8 orang. Mereka pelajar yang memerlukan penanganan medis serius.

 "Langkah kami secara rutin memberikan informasi kepada pasien untuk terus mengkonsumsi obat. Termasuk mendatangi pasien kerumah bila terlambat datang berobat ke puskesmas, " katanya. 

Baca Juga: Minimal Lulusan SMA SMK! Lowongan Kerja BNN Juli 2022 Terbaru, Buka 1 Formasi Saja Buruan

Sementara itu, sepanjang Januari hingga Juni 2022, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Sukabumi mencatat sebanyak 470 warga mengidap penyakit Tuberkulosis (TBC).

Halaman:

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x