Pendangkalan dan Penyempitan Sungai di Palabuhanratu Diduga Jadi Penyebab Banjir

- 24 Desember 2021, 12:59 WIB
Pendangkalan dan Penyempitan Sungai Di Palabuhanratu Jadi Penyebab Banjir ?
Pendangkalan dan Penyempitan Sungai Di Palabuhanratu Jadi Penyebab Banjir ? /Mediapakuan.com/H Hilman Hudori
 
MEDIA PAKUAN - Pendangkalan dan penyempitan banyak sungai di Palabuhanratu Sukabumi diduga menjadi penyebab terjadinya banjir di kawasan warga dan melumpuhkan Dermaga PPN Palabuhanratu.

Beberapa penduduk menyampaikan banjir sudah biasa terjadi, namun tidak biasanya air meluap seperti beberapa hari lalu dan sore kemarin.

Diketahui bukan saja dua sungai besar ini yang meluap, beberapa sungai kecil di wilayah Palabuhanratu juga tidak bisa menampung debit air. 
 

"Luapan air ini berasal dari hulu sungai di gunung wilayah desa Buniwangi, sudah biasa meluap tapi tidak sebesar kali ini. Kami menduga pendangkalan dan penyempitan aliran sungai yang jadi penyebabnya," ucap Kepala Desa Buniwangi Aang Heriana kepada Media Pakuan, Jumat 24 Desember 2021

"Penyempitannya juga karena banyaknya bangunan warga, juga debit air karena hujan yang deras hingga meluap ke pemukiman. Walaupun tidak ada korban jiwa, namun sebuah bangunan paud terancam roboh karena tembok penahan tebing nya tergerus air," pungkasnya.

Sementara itu pihak Kecamatan Palabuanratu melaporkan beberapa titik yang terdampak banjir, Kamis 23 Desember 2021, yaitu:
 
 
1. Banjir di sekitar Kelurahan Palabuhanratu dan Puskesmas Palabuhanratu. 6 rumah di RT 02,   25 rumah di RT 03. Yang diakibatkan meluapnya sungai Cigangsa. Kedalaman sekitar 60 cm - 70 cm.

2. Banjir di Dermaga PPN Palabuhanratu yang diakibatkan meluapnya sungai Cipalabuhan serta jebolnya tanggul sungai di belakang kios-kios  selebar sekitar 2 m tinggi 1 meter. Sehingga toko/kios yang di sekitar lokasi terancam.

3. Banjir di kawasan Kp. Gunung Butak RT 03 RW 30 diakibatkan meluapnya Sungai Cibau.

4. Banjir di sekitar Kp. Badak Putih RW 09 dan RW 10 Kel Pelabuanratu diakibatkan meluapnya Sungai Cibelang.*** 

Editor: Adi Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x