Dua Hari Terakhir Panas Menyengat, Apakah Ini Dampak Fenomena Equinox di Indonesia? Simak Penjelasan BMKG

21 Maret 2024, 11:57 WIB
Ilustrasi Fenomena Equinox, Kamis 21 Maret 2024 /Alexas_Fotos/Pixabay

 


MEDIA PAKUAN - Equinox diartikan oleh para pemerhati astronomi sebagai bagian dari fenomena astronomi.

Dimana ketika matahari mengitari garis khatulistiwa dan terjadi dua kali selama setahun, yakni, Kamis 21 Maret 2024 hari ini dan Senin 23 September 2024 mendatang

Hal tersebut dibenarkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).

Adapun pengaruh Equinox di Indonesia menurut Sub Koordinator Hubungan Pers dan Media Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwi Rini Endra Sari mengatakan fenomena equinox akan terjadi di Indonesia pada Kamis, 21 Maret 2024.

Baca Juga: Marwan Hamami Komentari Kerusakan SMPN I Jampang Tengah Sukabumi, Simak Apa Saja? Disdik Turunkan Tim?

"Fenomena ini bisa menyebabkan peningkatan suhu di Indonesia. Namun, peningkatan itu tidak terlalu signifikan," katanya.

Dia mengatakan peningkatan suhuakan dirasakan, Tapi tidak terlalu signifikan seperti yang terjadi di Afrika, Timur Tengah.Fenomena equinox juga tidak berdampak pada musim di Indonesia.

"Perlu diketahui fenomena equinox berbeda dengan gelombang panas, karena tidak mengakibatkan peningkatan suhu udara secara drastis," katanya.

Sementara itu, tersebar informasi di media sosial langkah pencegahan dampak dari fenomena tersebut, yakni

Baca Juga: Bak Persis Kapal Pecah, Kerusakan Bangunan SMPN 1 Jampangtengah Sukabumi Disesalkan, Andi: Segera Diperbaiki!

Baca Juga: Ada Lubang Mengangga Diatap SMP Jampangtengah Sukabumi, Rusak Akibat Lapuk Dimakan Usia? Kok Bisa Yah!

Tindakan pencegahan:

- Minum air putih minimal 3 liter sehari untuk mencegah dehidrasi, pingsan, dan stroke.

- Memantau tekanan darah.
- Mandi dengan air dingin.
- Konsumsi lebih sedikit daging dan lebih banyak sayuran.
- Tetap di dalam rumah, baik di rumah maupun di kantor, terutama antara jam 12 siang hingga jam 3 sore.
- Tempatkan seember air di setiap ruangan untuk tujuan pendinginan.***

Editor: Ahmad R

Tags

Terkini

Terpopuler