Deretan Artis Muda Tanah Air Tersandung Kasus Narkoba di Tahun 2020

- 19 Oktober 2020, 07:56 WIB
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus. /ANTARA/Fianda Sjofjan Rassat
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus. /ANTARA/Fianda Sjofjan Rassat /WARTA PONTIANAK/

MEDIA PAKUAN - Kasus penyalahan narkoba dikalangan dunia hiburan selebritis Indonesia seakan menjadi daftar hitam dunia artis tanah air.

Baru-baru juga mengegerkan terciduknya RR pesinetron Jendela SMP menambah deretan para artis yang tersandung kasus penyalahgunaan dan tengah dalam pemerikasaan yang insetif di Polda Metro Jaya.

Baca Juga: RR Pesinetron Jendela SMP Terjerat Kasus Narkoba, Kronolagis Penangkapan akan diungkap Sore ini

Berikut ulasan selegkapnya jajaran artis yang tersandung kasus narkoba.

Aulia Farhan

Nama pesinetron Aulia Farhan tersandung dalam penyalahgunaan barang haram tersebut.

Aulia Farhan yang dikenal sebagai bintang sinetron Anak Langit ditangkap pihak kepolisian di Hotel Amaris, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (20/2/2020), dini hari.

Berdasarkan hasil tes urine, Aulia positif menggunakan sabu. Kepada polisi, Aulia juga mengaku telah mengonsumsi sabu sejak enam bulan lalu

Baca Juga: Sepekan Diintai, Buser Polres Sukabumi Kota Berpakaian Preman Cokok Pengedar Sabu Asal Sukabumi

Jefri Nichol

Kasus artis yang tersandung narkoba lainnya yakni Jefri Nichol. Penangkapan bintang film ini sempat membuat gempar khalayak

Jefri diamankan pihak kepolisian di kawasan Kemang Timur, Bangka, Jakarta Selatan, Senin (22/7/2019) malam.

Dalam penangkapan itu, polisi menemukan barang bukti berupa ganja sebesar 6,01 gram dalam kulkas milik Jefri Nichol.

Baca Juga: Dibunuh dengan Sejata Tajam Bocah Sembilan Tahun Tewas Ketika Selamtakan sang Ibu Diperkosa

Rifat Umar

Artis Rifat Umar atau Rifat Sunfkar turut tersandung dalam kasus penyalahgunaan narkoba.

Pesinetron yang juga dikenal sebagai pemain lenong tersebut diamankan di kamar indekos kawasan Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Selasa (1/10/2019)

Rifat kedapatan mengonsumsi narkoba jenis ganja. Polisi menyita sejumlah barang bukti dari tangan Rifat berupa 3 buah kertas isi ganja, 4 buah plastik sedang isi ganja, 1 wadah kaleng isi ganja dan 1 buah plastik klip besar verusu ganja.

Baca Juga: Polisi dan Mahasiswa Sukabumi Berinovasi Bantu Petani Tanam Pengganti Beras

Rio Reifan

Pesinetron Rio Reifan diamankan pihak berwajib di kawasan Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (13/8/2019).

Rio terbukti menyalahgunakan narkotika jenis sabu seberat 0, 0129 gram.

Penangkapan Rio ini merupakan yang ketiga kalinya dengan kasus yang sama. Sebelumnya, Rio tersandung kasus narkoba pada 2015 dan 2017

Baca Juga: Anya Geraldine Ungkap Sedang Dekat dengan Cowok: Nyaman Tapi Tidak Sesuai Standar

Nanie Darham

Nanie Darham, bintang film Air Terjun Pengantin diamankan Polda Metro Jaya terkait kasus narkoba pada Minggu (9/2/2020).

Nanie diamankan pihak kepolisian lantaran diduga terlibat dalam kasus peredaran narkoba.

Penangkapan Nanie ini merupakan hasil pengembangan kasus peredaran kokain di sebuah apartemen Jakarta Selatan.***

Editor: Popi Siti Sopiah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah