Jelang tiga seri terkahir Motogp 2020, Joan Mir: aku hanya ingin menikmati momen ini

- 6 November 2020, 13:38 WIB
Laga Pamungkas MotoGP 2020 di Portugal Digelar Tanpa Penonton, Ini Kata PM Portugal
Laga Pamungkas MotoGP 2020 di Portugal Digelar Tanpa Penonton, Ini Kata PM Portugal /Instagram/@motogp

MEDIA PAKUAN - Motogp musim 2020 kini memasuki tiga seri terakhir, dan telah menjalani 11 seri di tengah wabah pandemo corona.

 
Seri ke-12 akan di langsungkan di sirkuir Ricardo Tormo, Valencia pada Minggu 8 November 2020.
 
Dilansir dari Antara Joan Mir berhasil membawa Suzuki ke pucuk klasemen setelah ia meraih podium kelimanya di Grand Prix Aragon, Spanyol pada 19 Oktober lalu.
 
Kini Sang Pemuncak Klasemen Joan Mir mulai merasakan tekanan untuk memperebutkan gelar juara motogp 2020.
 
 
"Tentunya tekanannya semakin terasa, karena kejuaraan ini hampir berakhir jadi setiap dari kami merasa ini akan segera selesai," kata Mir di sesi jumpa pers pralomba seperti dilansir laman resmi MotoGP, Kamis 5 November 2020.
 
Namun, kini dirinya mengaku hanya ingin menikmati momen ini, dan dirinya akan berusaha menampilkan yang terbaik di tiga seri terakhir.
 
"Aku hanya ingin menikmati momen ini dan kita lihat posisi di mana kami finis pada Minggu nanti, aku yakin bisa melakukan tugas dengan baik, memberikan 100 persen, dan pada akhirnya kita akan lihat di mana kami berada," kata Mir.
 
 
Dirinya menjadi pebalap yang patut diperhitungkan di musim 2020 ini, karena berhasil tampil konsisten dengan 6 kali finis podium.
 
Meskipun belum pernah mngecup manisnya podium satu, Mir menjadi pemuncak klasemen dengan mengantongi 137 poin.
 
Disusul Fabio Quartararo dengan selisih 14 poin di bawah Mir.
 
Kini Mir hanya perlu bermain apik dalam 3 seri terakhir Dan mengamankan kursi juara di Motogp 2020 ini.
 
 
Penampilan Mir di Ricardo Tormo pada Minggu mendatang tentu akan sangat menentukan jalan Mir dalam memperebutkan kursi juara.***
 

 

Editor: Ahmad R

Sumber: ANTARA


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x