Kesempatan Emas! Buruan Daftar Jadi Relawan Piala Dunia U20 2023, FIFA dan PSSI Sudah Buka Lowongan

- 6 Desember 2022, 16:24 WIB
Pendaftaran Relawan Piala Dunia U20 Indonesia Telah Dibuka, Ini Link dan Syaratnya
Pendaftaran Relawan Piala Dunia U20 Indonesia Telah Dibuka, Ini Link dan Syaratnya /pssi

MEDIA PAKUAN - Penyelenggaraan Piala Dunia U20 tahun 2023 di Indonesia diprediksi akan menyedot banyak wisatawan mancanegara yang datang.

Untuk itu FIFA membutuhkan jasa volunteer selama event Piala Dunia U20 digelar. FIFA dan PSSI telah membuka rekrutmen bagi warga yang bersedia menjadi relawan atau volunteer Piala Dunia U20.

Pembukaan rekrutmen volunteer Piala Dunia U20 sudah dibuka sejak 5 Desember 2022 bertepatan dengan hari relawan sedunia. Pendaftaran berlaku hingga 5 Februari 2023.

"Relawan adalah jantung dari setiap turnamen, dan dengan senang hati kami mengundang Anda secara resmi untuk menjadi bagian dari program relawan. Anda akan mendapatkan kesempatan untuk merasakan turnamen dari dalam dan belajar lebih banyak tentang bagaimana acara olahraga internasional besar diselenggarakan. Anda akan bergabung ke dalam tim yang hebat dan kita akan bekerja sama untuk masa depan sepakbola Indonesia," kata Lead Project Komite Panitia Lokal Maaike Ira Puspita.

Baca Juga: Demi Piala Dunia U20, Menpora Melarang Kegiatan Apapun di Stadion GBK : Konser Blackpink Terancam Pindah

FIFA dan PSSI membutuhkan 1.500 relawan untuk mensukseskan perhelatan Piala Dunia U20. Nantinya para relawan akan mendapat kesempatan bekerja di area fungsional seperti stadion, tempat latihan, bandara, hingga hotel.

Peran sukarelawan juga akan sangat penting dalam pelayanan publik kepada tim yang berpartisipasi, penonton, staf FIFA dan Komite Panitia Lokal di berbagai bidang, termasuk transportasi, akreditasi, media, dan layanan tamu.

Untuk menjadi volunteer Piala Dunia U20 2023, dibutuhkan sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi, di antaranya sebagai berikut:

Baca Juga: 6 Pasal RUU KUHP Dianggap Problematik, Kumpul Kebo hingga Santet Kini Diurusi Negara

1. berumur 18 tahun atau lebih pada tanggal 20 Maret 2023

2. tinggal di Indonesia

3. mampu berbicara Bahasa Inggris minimal level intermediate; lancar berbicara Bahasa Indonesia

4. hadir selama turnamen (20 Mei – 11 Juni 2023)

5. sanggup menyelesaikan proses wawancara dan menghadiri seluruh sesi latihan

6. bertanggung jawab dan antusias

7. berkomitmen untuk berkontribusi dalam penyelenggaraan acara global besar dan mewakili FIFA U-20 World Cup Indonesia 2023™ dengan bangga dan hormat.

Baca Juga: Tol Bocimi Seksi 2 akan Uji Coba pada 20 Desember 2022, Walikota Sukabumi Persiapkan Infrastruktur Penunjang

Tahapan awal untuk menjadi relawan Piala Dunia U20 2023 dapat mengajukan lamaran melalui tautan https://volunteer.fifa.com/invite/fu20wcindonesia2023.

Sekadar informasi, Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023 menyediakan enam venue untuk digunakan pertandingan selama 20 Mei hingga 11 Juni 2022 yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (Palembang), Stadion Manahan (Solo), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), Stadion Kapten I Wayan Dipta (Gianyar) dan Stadion Si Jalak Harupat (Bandung).***

Editor: Manaf Muhammad

Sumber: FIFA Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah