Belum Lama Diresmikan Presiden Jokowi, Geger Aksi Tawuran di JJLS Jembatan Kretek 2 Makan Korban

- 25 Maret 2024, 11:21 WIB
Belum Lama Diresmikan Presiden Jokowi, Geger Aksi Tawuran di JJLS Jembatan Kretek 2 Makan Korban
Belum Lama Diresmikan Presiden Jokowi, Geger Aksi Tawuran di JJLS Jembatan Kretek 2 Makan Korban /ilustrasi/

MEDIA PAKUAN - Geger aksi tawuran pecah di Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS) tepatnya di jembatan selatan Baros tak jauh dari jembatan Kretek 2 Bantul.

Aksi tersebut di jembatan yang belum lama diresmikan oleh Presiden Jokowi.

Beberapa kelompok remaja bermotor terlibat aksi baku hantam. Aksi ini sempat viral di media sosial usai diunggah di akun X atau Twitter, @merapi_uncover.

Polisi menyebutkan keributan tersebut terjadi karena adanya pemukulan yang melibatkan beberapa orang pemuda.

Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana W membenarkan adanya aksi tawuran tersebut. Aksi perkelahian massal itu terjadi di JJLS tepatnya Jembatan Selatan Dusun Baros kalurahan Tirtohargo, Kapanewon Kretek Bantul. Aksi tersebut terjadi Minggu (24/3/2024) pagi sekira pukul 07.00 WIB. sperti dikutip dari ANTARA.

Baca Juga: Hendak Tawuran Perang Sarung, 13 Remaja di Caringin Sukabumi Dihalau Polisi

Terkait hal tersebut, Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry mengatakan, bahwa kejadian bermula saat korban bersama teman-temannya nongkrong di Jembatan Kretek II. Selanjutnya mereka jalan-jalan pagi sekitar pukul 06.00 WIB.

"Yang terlibat itu rombongan dari Kulon Progo dengan remaja-remaja setempat," kata dia, Minggu.

Kemudian mereka memarkir sepeda motornya di pinggir jalan JJLS dan disitu mereka ngobrol-ngobrol bersama serta bersenda gurau. Kemudian sekira pukul 07.00 WIB mereka hendak pulang ke Kulon Progo.

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: Twitter ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x