Aksi Siram Air Kencing ke Kantor Kominfo, Puncak Kekesalan Warga Atas Kebijakan PSE

- 2 Agustus 2022, 13:07 WIB
Aksi Siram Air Kencing ke Kantor Kominfo,  Puncak
Aksi Siram Air Kencing ke Kantor Kominfo, Puncak /Twitter/@andikamalreza/

MEDIA PAKUAN - Protes massal warganet terhadap Kementerian Kominfo (Komunikasi dan Informasi) kini bukan hanya sekadar di media sosial.

 
Tagar #blokirkominfo sejak beberapa hari terakhir manduduki jajaran teratas trending topic Twitter. Tanda tangan petisi sebagai bentuk kekecewaan terhadap kebijakan Kominfo pun juga dilakukan warganet.
 
Akan tetapi, kini protes warga semakin nyata. Setidaknya kantor Kominfo telah diteror karangan bunga dengan ucapan sarkas dari warga.
 
 
Selain karangan bunga, kantor Kemenkominfo juga disiram air kencing oleh salah seorang warga yang kecewa dengan kebijakan Kominfo.
 
Aksi siram air kencing itu dilakukan tepat di logo tulisan gedung Kemenkominfo di Jalan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta Pusat.
 
"Air pipisnya dah disirem gaes, di sonoh, wkwk,” kata @andikamalrez, salah satu akun Twitter yang mengunggah aksi tersebut dikutip Media Pakuan, Selasa 6 Agustus 2022.
 
 
Seorang warga Cibubur bernama Sandya Widyawiryawan yang awalnya melakukan aksi tersebut.
 
Dia merupakan seorang pekerja kreatif yang merasa dirugikan akibat aturan gegabah Kemenkominfo.
 
PayPal yang selama ini menunjang pekerjaannya dalam melakukan pembayaran dari klien di luar negeri membuatnya kesulitan karena diblokir Kominfo.
 
 
Aksi siram air kencing nekat dilakukannya seorang diri dengan demo di depan kantor Kemenkominfo.
 
Aksi Sandya Widyawiryawan kemudian disusul oleh Blok Politik Pelajar yang menyebut aksi tersebut hanya sebuah simbolis.
 
Juru Bicara Blok Politik Pelajar, Ahmad menyebut aksi 'siram air kencing' dilakukan dengan menuang botol berisi air ke papan nama depan kantor yang terdapat tulisan Kementerian Kominfo RI.
 
 
Atas aksi tersebut muncul pro dan kontra dari publik. Sebagian publik merasa terwakili dengan protes siram air kencing tersebut.
 
Sebagian lainnya menolak karena dianggap akan menyusahkan petugas kebersihan atau cleaning service di kantor tersebut.
 
"Kasihan cleaning servicenya tugas berat menanti bos boomer pergi..," akun yang menggunakan nama @Jo****272.
 
 
"Kalo aku sih kasihan cleaning service nya yang harus ngebersihin... yang bersangkutan (petinggi Kominfo) duduk manis di ruang ber-AC, sembari main judi slot sambil co**I," tulis akun @No*****7***1.
 
Bersinggungan dengan pendapat tersebut, salah satu justru menyoroti bahwa aksi ini yang dilihat adalah inti pesannya. Bukan dampak yang ditimbulkan setelahnya.
 
"Sebenernya ya menurut gue bukan kasian OB-nya, tp “I’ts about sending a message” kalo kasian mah orang demo kasian satpol PP, orang hidup aja kasian buminya, bumi lebih baik tanpa manusia,” ucap @ke*******ah.
 
Sumber Twitter andikamalrez

Editor: Ahmad R

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x