Jayapura Berduka, Banjir Tewaskan 7 Warga: Ratusan Warga Dievakuasi di Distrik Jayapura Selatan

- 7 Januari 2022, 17:41 WIB
Proses evakuasi warga terdampak banjir oleh BPBD Kota Jayapura menggunakan perahu karet di Kota Jayapura, Provinsi Papua, Jumat 7 Januari 2022.
Proses evakuasi warga terdampak banjir oleh BPBD Kota Jayapura menggunakan perahu karet di Kota Jayapura, Provinsi Papua, Jumat 7 Januari 2022. /


MEDIA PAKUAN - Bencana banjir melanda  Kota Jayapura, Papua, menyebabkan, mengakibatkan 7 orang meninggal dunia.

Manajer Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana BPBD Provinsi Papua Jonathan Koirewoa menerangkan banjir tersebut disebabkan hujan deras yang mengguyur sejak Kamis 6 Januari 2022.
 
Baca Juga: Apa Yang Terjadi Sangat Mengejutkan! Pria Arab Merayu Wanita AS dengan Mobil Ferrari

Akibat peristiwa tersebut, sekitar  160 keluarga, 80 anak, dan 8 balita, mengungsi di Kelurahan Gurabesi, Distrik Jayapura Selatan.

"Tak hanya Distrik Jayapura Selatan yang terdampak, Jayapura Utara, Heram, Abepura, dan Muara Tami juga dilanda banjir," ucapnya, di Kota Jayapura, Jumat 7 Januari 2022.  
 
Baca Juga: Apakah di Arab Saudi Ada Pacaran? Inilah Jawaban Mengejutkan Pemuda asal Mesir dan Palestina

"Kita masih membutuhkan dukungan logistik, peralatan sampai personel," sambungnya.

Banjir menyebabkan pemukiman warga, sejumlah fasilitas umum, Rumah Sakit Marthen Indey, dan kompleks Kantor Gubernur Dok II Jayapura tergenang.
 
Baca Juga: Hanya di Arab Saudi, Jika Terjadi Kecelakaan Lalu lintas Para Pengemudi Sholat Berjamaah

"Tinggi muka air (TMA) sekitar 150 sampai 200 cm," tandasnya.***
 
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: https://www.pmjnews.com/article/detail/38160/banjir-di-jayap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x