Selamat Hari Peringatan Nusantara 13 Desember 2020, Tema dan Tujuan cara Perayaan

13 Desember 2020, 10:11 WIB
Hari Peringatan Nusantara /Dok. Kementrian energi dan Sumber Daya Manusia/

MEDIA PAKUAN - Tahukah kawan bahwa hari ini 13 Desember 2020 Kita Peringati Hari Nusantara.

Hari Peringatan Hari Nusantara ada 4 tujuan yang melandasi di kukuhkan dan di deklarasikan.

Baca Juga: Terkini! Hasil Quick Count Sementara Pilkada Manado Pada 13 Desember 2020: Masih Saling Mengejar

1.Merubah mindset bangsa Indonesia mengenai ruang hidup dan ruang juang dari matra darat menjadi matra laut (matra darat dan matra laut berimbang)

2. Menjadikan bidang kelautan sebagai arus utama (Mainstream) pembangunan nasional

3. Menghasilkan model pembangunan terintegrasi bagi kepulauan terluar dan atau terpencil

Baca Juga: Unggul Sementara di Real Count Pilkada Pandeglang Banten 2020: Irna-Tanto Toreh 63,6 Persen Suara

4.Mewujudkan Indonesia menjadi negara maritim yang mampu mengelola potensi sumber daya alam laut untuk kesejahteraan masyarakat dan disegani dunia.

Dilansir dari laman resmi Kementrian Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Peringatan Hari Nusantara 2020 digelar secara luring dan daring karena masih dalam kondisi pandemi COVID 19.

Baca Juga: Update Hasil Quick Count Pilkada 2020 Sekadau Kalimantan Barat: Dua Paslon Bersaing Ketat

Sementara Menurut Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate,Tema Hari Nusantara 2020 yang diangkat yakni "Penguatan Budaya Bahari Demi Peningkatan Ekonomi Era Digital". Tema tersebut terinspirasi dari Deklarasi Djuanda pada 13 Desember 1957.

Selain meneruskan semangat perjuangan Deklarasi Djuanda yang harus tetap dikobarkan, Peringatan Hari Nusantara tahun ini juga membuka ruang yang seluas-luasnya atas peran aktif dan peran serta di sektor bahari atau ekonomi bahari dan digitalisasi bahari Indonesia saat ini.

Baca Juga: Unggul Quick Count Pilkada Medan 2020, Begini Postingan Bobby Nasution

Bertolak dari Deklarasi Djuanda tersebut, maka pada tanggal 13 Desember 1999 dicanangkan sebagai "Hari Nusantara".

Dan dua tahun kemudian, pada tanggal 11 Desember 2001, Presiden RI Megawati Soekarnoputri, melalui Surat Keputusan Presiden Nomor 126 Tahun 2001, menetapkan bahwa tanggal 13 Desember dinyatakan sebagai "Hari Nusantara", dan resmi dinyatakan sebagai hari perayaan nasional yang diperingati setiap tahun..***

Editor: Popi Siti Sopiah

Tags

Terkini

Terpopuler