Diumpat, Atalia Kamil Memahami Kemarahan Netizen, Artis Sampaikan Salam Sayang

- 15 Desember 2021, 18:02 WIB
Atalia Praratya
Atalia Praratya /Instagram @ataliapr./

MEDIA PAKUAN-Atalia Praratya Kamil mengunggah ulang komentar netizen yang menuliskan kata-kata tak senonoh kepadanya, Senin, 13 Desember 2021.
 
Umpatan tersebut tertulis dalam akun atas nama @Irina Suharto.
 
Postingan yang disebarkan oleh Atalia Praratya bukanlah bentuk protes terhadap netizen yang telah menghujatnya di media sosial.
Namun, Atalia Paratya menuliskan klarifikasi terkait kasus pemerkosaan terhadap santriwati di salah satu pondok pesantren yang dilakukan oleh oknum guru.
 
"Sesungguhnya saya sangat memahami kemarahan netizen terhadap kondisi ini,' tulis Atalia Kamil pada akun Instagram-nya @ataliapr sambil memaparkan klarifikasinya terkait kasus tersebut.
 
Menurut Atalia Kamil, Polda Jabar, UPTD PPA Jabar, P2TP2A kota kabupaten, kejaksaan tinggi, LPSK, telah bekerja profesional sejak ditemukannya kasus tersebut.
 
Penjangkauan, pemeriksaan, pendampingan, trauma healing bagi korban dan proses hukum bagi pelaku SUDAH dilakukan, bahkan saat ini persidangan telah digelar ke 6 kalinya.
 
Atalia menghaturkan banyak terimakasih kepada pihak-pihak yang telah bekerja secara professional.
 
Atalia juga mengklarifikasi bahwa dia tidak menutupi kasus dari media maupun publik. Sebagai Bunda Forum Anak Daerah Jabar, tugasnya adalah memastikan para korban yang masih usia anak mendapatkan hak dan perlindungan yang terbaik sesuai UU Perlindungan Anak.
Atalia sangat mengkhawatirkan kondisi psikis para korban yang diakibatkan oleh gencarnya pemberitaan yang dilakukan media massa.
Banyak pihak yang secara tiba-tiba datang mendekati korban atau orang tua korban.
 
Mereka berusaha mencari identitas korban atau orang tua korban untuk menggali cerita mereka, mengusik kembali kehidupan mereka.
Atalia menegaskan bahwa kondisi psikologi para korban serta orang tua mereka perlu diperhatikan.
 
"Ada 5 korban yang belum sekolah dan 3 dikeluarkan sekolah karena diketahui telah memiliki anak. Kondisi mereka yang awalnya sudah mulai menerima keadaan, kini kembali cemas dan trauma. Bahkan ada yang ingin keluar dari sekolah dan pindah dari kampung halamannya," tulis Atalia di akun Instagram-nya.
 
"Perlindungan bagi korban, termasuk dari pemberitaan, penting agar korban lain pada kasus lain berani melapor," lanjut Atalia.
 
"Sampai saat ini saya telah berkoordinasi dengan banyak pihak memastikan langkah cepat dan paling aman agar para korban dibawah umur ini mendapatkan hak perlindungan sesuai dengan UU Perlindungan Anak, memastikan masa depannya, pendidikannya serta pengakuan hukum atas bayi yang dilahirkannya," tambah Atalia.
 
Istri dari Ridwan Kamil ini lalu mengajak semua pihak, baik masyarakat maupun media massa, bersama-sama saling membantu memberikan rasa aman pada korban dengan fokus pada hukuman berat bagi pelaku, sehingga hal biadab seperti ini tidak terjadi lagi.
 
"Hatur nuhun, Salam sayang, Atalia,” tulisnya di akhir klarfikasinya di akun Instagram @ataliapr.
Banyak netizen hingga public figure yang mendukung Atalia Kamil atas aksinya yang melindungi privasi para korban.
 
"Langsung cari kesempatan pada cari panggung dan jadi pahlawan kesiangan. Tapi cuma bisa koar-koar... Tenang Bu, Ibu sudah melakukan prosedur yang benar. Bertindak sesuai porsi yang seharusnya. Bahkan gak EMBER teriak-teriak. Tapi menunggu yang berwajib yang mengumumkan. Hatur nuhun, Bu," komentar Irfan Hakim dengan akun @irfanhakim75.***
 
Sumber: Instagram@ataliapr

Editor: Hanif Nasution

Sumber: Instagram@ataliapr


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah