Panik Polandia Siapkan 62.000 Tempat Perlindungan Bom untuk 1,3 Juta Orang

- 11 Oktober 2022, 23:52 WIB
Ilustrasi tempat perlindungan bom
Ilustrasi tempat perlindungan bom / Pixabay/ID 652234/

MEDIA PAKUAN - Ditengah kekhawatiran konflik yang semakin meluas di Ukraina, Polandia mempersiapkan kelayakan sebanyak 62.000 tempat perlindungan bom.

Serangan Rusia pada infrastruktur Ukraina, membuat Polandia panik dan memulai uji kelayakan tempat perlindungan bom, sebagai antisipasi untuk keadaan darurat dan memastikan kesiapan penggunaannya.

Wakil menteri dalam negeri dan administrasi Polandia, Maciej Wasik mengatakan departemen pemadam kebakaran Polandia mengatakan sebanyak 62.000 tempat perlindungan yang saat ini sedang diperiksa apakah setiap shelter dilengkapi dengan benar dan layak untuk digunakan.

Baca Juga: Jens Stoltenberg : Rusia Menang NATO Kalah, Anggota Parlemen AS: Ukraina Tempat Pencucian Uang internasional

Survei juga akan mencakup tempat penampungan era Perang Dingin yang dulunya didirikan, misalnya di sekolah-sekolah dan rumah sakit.

Ditanyakan mengapa persiapan ini dilakukan setelah 7 bulan konflik.

Wasik berdalih bahwa Polandia tidak sedang dalam bahaya, karena bagian dari NATO dan bagian dari Uni Eropa.

“Kami bukan peserta dalam perang ini, meskipun kami sangat mendukung Ukraina, tetapi Polandia adalah negara yang aman,” ungkapnya.

Baca Juga: Begini Reaksi Media dan Pemimpin 5 Negara Barat atas Serangan Mengejutkan Rusia di Ukraina

Halaman:

Editor: M Hilman Hudori

Sumber: polsatnews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x