Lama Menunggu, 3.700 Metrik Ton Gas Tiba di Sri Lanka: Presiden Gotabaya Rajapaksa Tak Diketahui Keberadaannya

- 10 Juli 2022, 20:51 WIB
Warga Srilanka Antri Bbm
Warga Srilanka Antri Bbm /update.dunia/
 


MEDIA PAKUAN - Sekretariat Kepresidenan  Sri Lanka mengatakan sebuah kapal yang membawa 3.700 metrik ton LP Gas akan tiba sore ini, di Pelabuhan Colombo 10 Juli 2022.
 
Dalam pernyataannya  mengatakan bahwa pasokan gas akan tiba dan segera melakukan pengaturan pendistribusian secepatnya.

Sedangkan pengiriman kedua sebanyak 3.740 metrik ton LP Gas dijadwalkan akan tiba di negara itu besok.
 
Baca Juga: Skandal Politik Terkuak, 9 Gadis Tak Sadarkan Diri di Pesta Partai Sosial Demokrat: Polisi Evakusi ke RS

Presiden Gotabaya Rajapaksa yang tidak diketahui keberadaannya saat ini,  telah menginstruksikan para pejabat untuk mempercepat pembongkaran dan distribusi gas.
 
Kapal pertama akan tiba di pelabuhan  Kerawalapitiya sekitar pukul 15.00 hari ini  katanya.

Sementara itu kapal ketiga yang membawa  3.200 metrik ton gas akan tiba di Sri Lanka pada 15 Juli 2022.
 
 
Sri Lanka telah memesan sebanyak  33.000 metrik ton gas pada  bulan ini.

Ketua Umum Litro Gas Company Sri Lanka, Muditha Peiris, mengatakan bahwa distribusi gas akan teratur dan sistematis mulai disebar pada 12 Juli 2022.
 
Litro Gas akan mendistribusikan 140.000 LP tabung gas domestik di Kota Kolombo pada Senin dan Selasa depan dengan mengerahkan  70 armada truk.
 
 
Menurutnya  dengan adanya pasokan tersebut masalah kebutuhan gas LP domestik akan benar-benar teratasi  pada akhir bulan ini.***
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: https://www.adaderana.lk/news/83556/lp-gas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x