Barang Bukti! Peluru Penembus Baja Tewaskan Shireen Diserahkan Kepada Ahli Forensik AS: Tak ke Israel

- 3 Juli 2022, 20:10 WIB
Ilustrasi - PBB mengeklaim peluru yang ditemukan hingga menewaskan jurnalis Palestina Shireen Abu Aklek adalah milik pasukan Israel.
Ilustrasi - PBB mengeklaim peluru yang ditemukan hingga menewaskan jurnalis Palestina Shireen Abu Aklek adalah milik pasukan Israel. /Pixabay/stevepb.

 

MEDIA PAKUAN - Otoritas Palestina memutuskan untuk menyerahkan peluru yang menewaskan jurnalis Al Jazeera Shireen Abu Akleh,  kepada ahli forensik AS pada hari Sabtu 2 Juli 2022.
 
Hal itu dilakukan  untuk membuktikan bahwa peluru itu ditembakkan oleh seorang tentara Israel.
 

Jaksa Agung Palestina Akram al-Khatib  menyakinan tidak akan ada upaya modifiasi terhadap  peluru yang membunuh Abu Akleh.
 
Peluru itu akan dikembalikan segera setelah pemeriksaan.

Otoritas Palestina memberikan persetujuannya untuk menyerahkan peluru itu ke AS, tetapi tidak ke Israel. 
 
Baca Juga: Ziarah Kubur ke Makam Anak Sulungnya, Ridwan Kamil Berangkat Dampingi Jamaah Haji Jawa Barat: Badal Haji Eril

Palestina menemukan bahwa reporter  itu tewas setelah terkena peluru tepat di bawah helmnya.

Abu Akleh terbunuh dengan peluru penembus  lapis baja 5,56 milimeter yang ditembakkan dari senapan Ruger Mini-14.

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken telah berjanji pada bulan Juni untuk menuntut pertanggungjawaban atas pembunuhan Abu Akleh.
 

Keputusan untuk memberikan peluru itu kepada para ahli AS berakhir menyusul kebuntuan pihak mana yang akan melakukan penyelidikannya, Palestina menolak keterlibatan Israel.*** 
 
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: https://www.aljazeera.com/news/2022/7/2/palestinians-to-hand


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah