Anak-anak Korban Perang Kharkiv di Ukraina Melarikan Diri Ke Italia

- 1 Mei 2022, 09:04 WIB
Anak-anak Korban Perang Kharkiv di Ukraina Melarikan Diri  Ke Italia
Anak-anak Korban Perang Kharkiv di Ukraina Melarikan Diri Ke Italia /

MEDIA PAKUAN - Perang yang berkecamuk membuat anak-anak dari panti asuhan di kota Kharkiv, Ukraina melarikan diri dan mendapatkan perlindungan oleh pemerintah Italia.

Salah satu anak dari panti asuhan tersebut adalah Viktoria Shakshyna yang dapat melarikan diri dan kini dilindungi oleh Italia.

Viktoria menjelaskan betapa mengerikan kota tempat tinggalnya yang menjadi sasaran rudal dan membuat bangunan sekitar sasaran hancur layaknya seperti film.

Saat ini dia telah berada di Italia, tepatnya di kota Cusago, dekat Milan pada 7 Maret yang sebelumnya melewati perjalanan panjang selama melarikan diri.

Baca Juga: Real Madrid Juara, Carlo Ancelotti Jadi Pelatih Pertama yang Sukses di 5 Liga Utama Benua Eropa

Mimpi buruk yang setiap hari dilihatnya yang membuatnya ketakutan, kini sudah menjadi kenangan indah ketika Italia membantunya.

“Jika saya harus mati, saya akan mati. Tapi saya akan memiliki kehidupan yang bahagia, saya beruntung, saya berhasil mengunjungi Disneyland di Paris, Berlin dan Sisilia," ucap Victoria kepada orang tua asuhnya, saat berada di Kharkiv.

Penyelamatan terhadap Viktoria berawal dengan bantuan "The Children of the East", yang merupakan sebuah asosiasi Italia yang sudah tumbuh di seluruh Eropa.

Organisasi tersebut adalah organisasi yang memberikan kehidupan tenang kepada anak-anak dari Ukraina, yang terjadi setelah bencara nuklir terjadi pada 1986 di Chernobyl.

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: The Local


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah