Gedung Lima Lantai Di Korea Selatan Runtuh, Bus Hingga Warga Terkubur di dalam Puing-puing Bangunan

- 10 Juni 2021, 10:56 WIB
Gedung Lima Lantai Di Korea Selatan Runtuh, Bus Hingga Warga Terkubur di dalam Puing-puing Bangunan
Gedung Lima Lantai Di Korea Selatan Runtuh, Bus Hingga Warga Terkubur di dalam Puing-puing Bangunan /Yonhap via AFP/

MEDIA PAKUAN - Kecelakaan akibat infrastruktur yang runtuh kembali terjadi di Korea Selatan. Gedung lim lantai di kawasan Gwangju, Korsel, rubuh pada Rabu sore 9 Juni 2021 waktu setempat.

Berdasarkan pernyataan Kementerian Dalam Negeri dan Keselamatan Korsel yang dikutip melalui CNN Internasional, runtuhnya bangunan ini menyebabkan 9 orang tewas dan 25 orang lainnya terluka, termasuk delapan orang mengalami luka serius.

Selain itu, sebuah bus yang memuat 17 orang penumpang yang sedang parkir didekat bangunan yang roboh juga terkubur di dalam puing-puing bangunan. 

Baca Juga: Demi Berbaikan dengan Rusia, Joe Biden Lakukan Perjalanan 8 Hari ke Eropa dan Susun Kekuatan

Bangunan di Gwangju, yang berjarak sekitar 270 kilometer (168 mil) barat daya dari ibukota Seoul, diduga runtuh pada saat pembongkaran.

Petugas pemadam kebakaran dikerahkan untuk menyelamatkan para korban termasuk mereka yang terkubur bersama struktur yang ambruk.

Sekitar 190 petugas pemadam kebakaran dikerahkan untuk pencarian dan penyelamatan, di mana polisi juga bergabung dengan upaya penyelamatan itu.

Baca Juga: Bukti China Sembunyikan Sesuatu Terkait Asal Usul Virus Covid-19, Hambat Penyelidikan AS?

Seorang saksi bernama Yang Ik-je, yang menjalankan toko di seberang jalan dari lokasi konstruksi, mengaku dirinya berlari keluar karena tersentak oleh suara keras yang membuatnya merasa seolah-olah “bumi berguncang.”

Halaman:

Editor: Siti Andini

Sumber: Aljazeera CNN Internasional


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x