Layanan Kesehatan Inggris Alami Masa Terburuk Pertama dalam 72 Tahun

- 18 Januari 2021, 13:27 WIB
Petugas medis di Inggris membawa pasien positif Covid-19 akibat tingginya kasus virus Corona yang menyebabkan setiap rumah sakit menerima 1 pasien baru dalam 30 detik sejak akhir tahun 2020.*
Petugas medis di Inggris membawa pasien positif Covid-19 akibat tingginya kasus virus Corona yang menyebabkan setiap rumah sakit menerima 1 pasien baru dalam 30 detik sejak akhir tahun 2020.* /Reuters.com/

MEDIA PAKUAN - Layanan Kesehatan Nasional Inggris atau yang kerap disebut dengan NHS (National Health Service) mengalami masa terburuk untuk yang pertama kalinya dalam 72 tahun.

Hal ini terjadi seiring dengan peningkatan sebanyak 15.000 pasien rawat inap di rumah sakit Inggris sejak hari Natal kemarin.

Peningkatan pasien Covid 19 ini membuat NHS mengalami masa tergenting sejak pandemi.

Baca Juga: Usai Dikalahkan Biden, Donald Trump Siapkan Rencana Selanjutnya

Yang lebih mengejutkan kembali, pasien rawat inap selalu bertambah di Inggris setiap 30 detik dengan hasil diagnosa positif Covid 19.

Peningkatan sebanyak 15 ribu orang pasien rawat inap di seluruh Inggris, setara dengan memenuhi sebanyak 30 rumah sakit, kata Kepala eksekutif Simon Stevens, dikutip Media Pakuan dari The Guardian.

Stevens juga mengatakan bahwa, kondisi pandemi ini merupakan kondisi terburuk yang pernah dialami NHS.

"Saya pikir ini adalah peristiwa unik dalam sejarah 72 tahun kami. Aneh mengatakan ini sebagai pandemi terburuk dalam satu abad, tetapi itu jelas benar adanya," kata Stevens.

Baca Juga: Ridwan Kamil Unggah Postingan Nyeleneh Terkait Perceraian di Masa Pandemi

Halaman:

Editor: Siti Andini

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x