Inilah Makanan Khas Banten! Resep Cara Membuat Rabeg Kambing: Caranya Mudah, Bikin Keterusan

- 28 Januari 2024, 13:55 WIB
Rabeg olahan daging kambing kini jadi masakan khas Banten.
Rabeg olahan daging kambing kini jadi masakan khas Banten. /Kabar Banten/Rizki Putri
 
 
MEDIA PAKUAN - Salah satu masakan khas Banten yang berasal dari olahan daging kambing adalah rabeg.
 
Rabeg merupakan masakan tradisional perpaduan bumbu khas Jazirah Arab dan Banten.
 
Selain daging kambing, aneka bumbu yang dipakai untuk membuat rabeg juga terbilang sederhana.
 
Rasanya gurih dan dinilai cocok bagi penderita kolesterol karena makanan khas Serang ini tidak memakai santan dalam proses pengolahannya.
 
 
Nah, tunggu apalagi, Yuk langsung saja simak resepnya dibawa ini:
 
 
Resep Rabeg Kambing
 
Bahan:
- 1/2 kg daging kambing
 
Bumbu halus:
- 13 siung bawang merah
- 10 siung bawang putih
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kecil kunyit
- 1 sdt klabet
- 1/2 sdt jinten sangrai bubuk
- Cabai sesuai selera
- 4 butir kemiri
 
Bumbu lain:
- 5 butir cengkih
- 5 butir kapulaga hijau
- 1 batang serai
- 2 lembar daun salam
- Gula dan garam secukupnya
- Kecap manis secukupnya.
 
 
Cara membuat:
1. Haluskan bumbu, tumis sampai harum dengan bumbu lain. Masukkan daging kambing. Aduk rata.
 
2. Masukkan air secukupnya, beri gula, garam, dan kecap manis. Masak sampai daging empuk. Koreksi rasa.
 
3. Jika rasanya sudah pas dan matang, matikan api. Siap disajikan.***
 
 
 
 
 
 
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x