Ala Rumahan! Resep Sederhana Tongkol Suwir: Wajib Dicoba, Mampu Kurangi Kolesterol dan Berat Badan

- 19 Juli 2023, 17:15 WIB
Mari Kita Coba! Resep Ikan Tongkol Suwir Pedas dengan Kecombrang
Mari Kita Coba! Resep Ikan Tongkol Suwir Pedas dengan Kecombrang /Cookpad Bundadari/

MEDIA PAKUAN - Ikan tongkol merupakan salah satu ikan laut yang digemari masyarakat Indonesia.
 
Ikan tongkol mengandung kaya akan manfaat salah satunya memiliki vitamin B1 membantu mengurangi kolestrol, dan mengurangi berat badan. 
 
Selain itu ikan tongkol juga bisa dimasak dengan berbagai varian resep mulai dari ikan tongkol sambal hingga berkuah. 
 
 
Ikan tongkol paling pas dimakan dengan nasi panas dengan menciptakan rasa tersendiri membuat para penikmat ketagihan. 
 
Anda bisa mendapatkan ikan tongkol di pasar-pasar maupun penjual sayur keliling. 
 
Berikut ini kami akan memberikan resep tongkol suwir simak artikel dibawah ini sebagai berikut. 
 
 
Bahan yang diperlukan:
- Tongkol Pindang
- 1 batang sereh, geprek
- 1 jempol lengkuas, geprek
- 3 lembar daun jeruk, iris tipis
- 4 buah tomat, potong kotak-kotak buang bijinya
- garam
- gula
- kaldu bubuk
- minyak secukupnya
 
 
bumbu ulek kasar:
- 10 bawang merah
- 8 bawang putih
 
bumbu halus:
- 250gr cabe rawit merah
- 100gr cabe merah keriting
 
cara membuatnya:
1. Goreng tongkol jangan terlalu kering, angkat lalu suwir tipis-tipis, sisihkan.
 
2. Panaskan minyak tumis sereh, lengkuas, dan daun jeruk sampai harum. 
 
 
3. Kemudian masukkan bawang merah dan bawang putih tumis sampai harum juga.
 
4. Masukkan cabe yang sudah dihaluskan dan tomat, tumis hingga tomat layu lalu masukkan garam, gula, dan kaldu bubuk, aduk rata. 
 
5. Setelah rasa bumbu pas, masukkan tongkol, aduk rata masak sebentar lalu angkat. 
 
Setelah matang anda bisa mengsajikannya kepada keluarga dirumah sebagai menu pendamping nasi. 
 
 
Banyak dari kalangan masyarakat Indonesia tentunya menyukai ikan tongkol sebagai menu makan. 
 
Demikianlah resep tongkol suwir anda harus mencobanya dirumah semoga bermanfaat.***
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: https://www.instagram.com/tanialksn/


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x