Resep Gado-gado Betawi, Santapan Nikmat Siang Hari yang Wajib Kamu Coba!

- 19 Januari 2023, 13:13 WIB
Ilustrasi resep gado-gado betawi yang bisa dijadikan santapan nikmat siang hari
Ilustrasi resep gado-gado betawi yang bisa dijadikan santapan nikmat siang hari /Instagram.com/@nglaisui

MEDIA PAKUAN - Gado-gado Betawi merupakan salah satu makanan khas Betawi yang banyak digemari masyarakat mulai dari kalangan anak-anak hingga orang dewasa.

Rasa pada Gado-gado khas Betawi yang begitu nikmat, Bumbunya yang memiliki cita rasa gurih membuat siapapun yang mencobanya menjadi ketagihan.

Menu nikmat ini bisa kamu sajikan untuk makan siang bersama keluarga di rumah, kamu bisa coba membuat sendiri Gado-gado Khas Betawi dengan resep berikut ini.

Baca Juga: Maknyos di Mulut! Ini Resep Risoles Isi Daging Ayam dan Sayur: Ini Jajanan Kekinian Lagi Hits

Bahan:
- 1 buah labu siam, iris panjang
- 1 ikat kangkung
- 1/4 potong kol, iris kasar
- 1 ikat bayam
- 1 buah timun, iris tipis
- 5 lonjor kacang panjang, potong-potong
- 1 bungkus tauge

Bumbu:
- 200 gram kacang tanah goreng
- cabai rawit sesuai selera
- gula merah dan garam secukupnya
- 2 buah terasi
- air panas secukupnya
- 4 siung bawang putih, goreng asal matang
- air asam jawa secukupnya

Baca Juga: Menu Sarapan Baru! Berikut Resep Sayur Besan Khas Betawi, Disantap Bersama Keluarga Makin Nikmat

Pelengkap:
- tempe goreng
- tahu goreng
- jeruk limo
- bawang goreng
- kecap manis
- kerupuk
- emping

Cara memasak:
1. Kukus semua sayuran, sebelum diangkat masukkan tauge.
2. Goreng semua bahan pelengkap, uleg jadi satu semua bahan bumbu kacang.
3. Pindahkan dalam mangkok semua bahan bumbu kacang. Tambahkan gula merah, uleg sampai gula hancur.
4. Tuang air asam jawa dan air panas. Uleg sampai mengental, beri perasan air jeruk limo. Aduk uleg rata.
5. Masukkan semua bahan pelengkap. Tambahkan sayuran secukupnya, aduk rata.
Selamat mencoba.***

Editor: Popi Siti Sopiah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x