Karyawan Facebook WFH hingga Juli 2021 dan Dapat Tunjangan Rp14,6 Juta

- 8 Agustus 2020, 20:57 WIB
LOGO Facebook.*
LOGO Facebook.* //PIXABAY

MEDIA PAKUAN - Perusahaan raksaksa Facebook memperbolehkan karyawannya untuk kerja dari rumah (WFH) hingga Juli 2021, mengikuti Google akibat pandemi virus corona.

"Berdasarkan panduan dari ahli kesehatan dan pemerintah, serta keputusan yang diambil dari diskusi internal kami tentang masalah ini, kami mengizinkan karyawan untuk terus bekerja secara sukarela dari rumah hingga Juli 2021," kata juru bicara Facebook, seperti dikutip dari TechCrunch.

Facebook juga mengatakan akan memberikan tunjangan kepada karyawannya sebesar 1.000 dolar AS atau sekitar Rp14,6 juta. Uang tambahan itu untuk keperluan kebutuhan rumah tangga.

Baca Juga: Kenakan Denda hingga Rp26 Triliun, Perburuan Badak Turun Lebih dari 60 Persen di Namibia

Akhir Juli 2020 lalu, Google mengumumkan memperpanjang masa WFH karyawannya hingga akhir Juli 2021.

Kedua raksasa teknologi asal Amerika Serikat ini memiliki kantor pusat di sejumlah kota seluruh dunia.

Facebook memang tak mewajibkan karyawannya bekerja di kantor. Namun, bagi mereka yang memilih datang harus menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dengan memakai masker dan jaga jarak.

Baca Juga: Warga Lebanon Marah dan Berunjuk Rasa, Kritisi Penanganan Pemerintah Usai Ledakan Terbesar di Beirut

Berbeda dengan Twitter, perusahaan ini membebaskan karyawannya bekerja dari rumah selamanya jika mereka mau.

Halaman:

Editor: Ahmad R

Sumber: Tech Crunch


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah