Kualitas Udara Sedang Buruk? Cobain Yuk Bersihkan Paru-Paru dengan Cara Terapi Uap Berikut Ini

- 19 Juni 2023, 18:00 WIB
Kualitas udara di Jakarta dan kota kota di Indonesia akhir akhir ini sedang memburuk penting membersihkan paru-paru, salah satunya dengan te
Kualitas udara di Jakarta dan kota kota di Indonesia akhir akhir ini sedang memburuk penting membersihkan paru-paru, salah satunya dengan te /Pixabay/geralt/

MEDIA PAKUAN - Kualitas udara di Jakarta dan kota kota di Indonesia akhir akhir ini sedang memburuk. Karena itu, penting membersihkan paru-paru, salah satunya dengan terapi uap.

Paru-paru yang kotor akibat polusi udara bisa menimbulkan berbagai masalah kesehatan. Mulai dari asma, sesak napas, mengi, batuk berkepanjangan, hingga yang paling parah mengganggu kesehatan jantung.

Terapi uap atau dikenal juga dengan sebutan inhalasi uap ini mudah dan bisa dilakukan di rumah. Menukil Medical News Today, terapi uap untuk paru-paru biasanya dilakukan dengan cara menghirup uap air untuk membuka saluran udara dan membersihkan lendir pada paru-paru.

Baca Juga: 12 Manfaat Minum Air Putih 2 Liter Setiap Hari, Berat Badan akan Terjaga Jika Rutin Minum Air Putih

Uap yang dihirup bisa memberikan efek hangat dan lembab pada saluran pernapasan. Hal ini bisa membuat Anda bernapas dengan lega dan mudah. Sebab lendir yang kering atau kotor bisa lebih longgar setelah diberi terapi uap.

Meski demikian, terapi uap bukanlah cara untuk menyembuhkan masalah kesehatan pada paru-paru. Terapi ini gunanya hanya untuk membersihkan paru-paru dan menjaganya tetap sehat di tengah kualitas udara yang semakin buruk.

Bagaimana melakukan terapi uap paru-paru?

Terapi uap memang mudah dilakukan. Anda juga bisa melakukannya di rumah dengan berbagai alat sederhana. Alat-alat ini yakni, baskom atau mangkuk besar untuk diisi air, air hangat, serta handuk kecil.

Baca Juga: 7 Tempat Wisata di Liberia untuk Liburan Keluarga, Mulai dari Pantai Roberts hingga Kota Harper

Halaman:

Editor: Holis Sindy Sauri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah