Kisah Salamah Sahabat Nabi yang Terluka Saat Ikut Perang Khaibar, Tidak Disangka Keajaiban Ini Terjadi

- 8 Oktober 2022, 08:15 WIB
ilustrasi/mengalami keajaiban menakjubkan.
ilustrasi/mengalami keajaiban menakjubkan. /

MEDIA PAKUAN - Kali ini terdapat kisah dari Salamah yaitu salah seorang pejuang di zaman Rasulullah SAW yang terluka saat ikut perang Khaibar, yang dimana ia mengalami keajaiban menakjubkan.

 

Keajaiban tersebut muncul ketika Salamah terluka saat ikut perang Khaibar bersama Rasulullah SAW, karena lututnya terkena pukulan.
 
Seketika luka di lututnya menjadi sembuh setelah diobati langsung oleh Rasulullah shalallahu alaihi wasallam.
 
 
Hal ini menunjukan salah satu mukjizat yang dimiliki Rasulullah yaitu bisa menyembuhkan luka.
 
 
Hal ini sebagaimana penjelasan dari satu riwayat berikut ini 
 
حَدَّثَنَا المَكِّيُّ بْنُ إِبْرَاهِيمَ، حَدَّثَنَا يَزِيدُ بْنُ أَبِي عُبَيْدٍ، قَالَ: رَأَيْتُ أَثَرَ ضَرْبَةٍ فِي سَاقِ سَلَمَةَ، فَقُلْتُ يَا أَبَا مُسْلِمٍ، مَا هَذِهِ الضَّرْبَةُ؟ فَقَالَ: هَذِهِ ضَرْبَةٌ أَصَابَتْنِي يَوْمَ خَيْبَرَ، فَقَالَ النَّاسُ: أُصِيبَ سَلَمَةُ، فَأَتَيْتُ النَّبِيَّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ «فَنَفَثَ فِيهِ ثَلاَثَ نَفَثَاتٍ، فَمَا اشْتَكَيْتُهَا حَتَّى السَّاعَةِ»*
 
Artinya:
 
Al-Makki bin Ibrahim telah meriwayatkan kepada kami bahwa Yazid bin Abu ‘Ubaid bercerita, “Aku pernah melihat bekas luka pukulan pedang pada kaki (bagian lutut) Salamah. Aku lalu menanyakannya, ‘Wahai Abu Muslim, luka bekas pukulan apa itu?’ Dia menjawab, ‘Ini luka bekas pukulan yang aku alami pada saat perang Khaibar. Saat itu orang-orang berkata, ‘Salamah terluka,’ maka aku kemudian menemui Nabi ﷺ, dan beliau meludahi lukaku ini sebanyak tiga kali. Setelah itu aku tidak merasakan sakit apa-apa hingga sekarang,” (HR. Al-Bukhari)
 
Semoga bermanfaat.***

Editor: Popi Siti Sopiah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x