Dalam Sehari, Kecamatan Cireunghas Sukabumi 'Dikepung' Kebakaran Hutan

- 27 September 2023, 10:02 WIB
Petugas berjibaku memadamkan api di titik kebakaran hutan di Kecamatan Cireunghas Kabupaten Sukabumi.
Petugas berjibaku memadamkan api di titik kebakaran hutan di Kecamatan Cireunghas Kabupaten Sukabumi. /Manaf Muhammad/Istimewa



MEDIA PAKUAN - Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di wilayah Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat semakin ganas, terutama di wilayah Kecamatan Cireunghas. 

Dalam kurun waktu satu hari pada Selasa 26 September 2023, terjadi dua peristiwa kebakaran di Kecamatan Cireunghas, yang letaknya di daerah perbukitan. 

Kebakaran terjadi di lahan gambut yang kering karena musim kemarau panjang. Dikarenakan letaknya berada di perbukitan, kendaraan pemadam kebakaran pun sulit untuk menjangkau ke lokasi.

Titik pertama kebakaran terjadi di Gunung Manglayang Kampung Pojok Desa Tegalpanjang Kecamatan Cireunghas Kabupaten Sukabumi. Kebakaran tersebut diketahui warga pada siang hari.

Baca Juga: Karhutla di Lahan Gambut Gunung Manglayang Sukabumi Hanguskan 3 Hektare Kebun Bambu

Kemudian titik berikutnya berlokasi di Gunung Cilisung Kampung Tanjungpura Desa Cireunghas Kecamatan Cireunghas Kabupaten Sukabumi.

"Personel Polsek Cireunghas bersama Koramil, Damkar Kabupaten Sukabumi, BPBD Kecamatan Cireunghas dan warga masyarakat melakukan upaya pemadam. Titik api sudah mulai padam. Diduga, sumber api akibat cuaca panas / musim kemarau, lokasi kebakaran merupakan semak belukar dengan jenis tanah bergambut," kata Kapolsek Cireunghas Resor Sukabumi Kota IPDA Hendrayana, Rabu 27 September 2023.

Petugas gabungan tengah melakukan pemadaman di lokasi kebakaran di Gunung Manglayang Kecamatan Cireunghas Kabupaten Sukabumi, Selasa 26 September 2023.
Petugas gabungan tengah melakukan pemadaman di lokasi kebakaran di Gunung Manglayang Kecamatan Cireunghas Kabupaten Sukabumi, Selasa 26 September 2023. Istimewa

Hendra mengatakan, awal mula warga mengetahui adanya kebakaran ketika melihat adanya kemunculan kepulan asap putih dari atas gunung. Api pun dengan cepat merambat ke area lainnya hingga menghanguskan hektaran lahan.

Halaman:

Editor: Manaf Muhammad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah