Ricuh Pengeroyokan Ade Armando ketika Demo, Polres Pastikan Tidak Ada Warga Kota Sukabumi yang Terlibat

- 12 April 2022, 13:11 WIB
Ricuh Pengeroyokan Ade Armando ketika Demo, Polres Pastikan Tidak Ada Warga Kota Sukabumi yang Terlibat
Ricuh Pengeroyokan Ade Armando ketika Demo, Polres Pastikan Tidak Ada Warga Kota Sukabumi yang Terlibat /Mediapakuan.com/Manaf Muhammad
 
MEDIA PAKUAN - Kericuhan demonstrasi mahasiswa di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Jakarta Pusat berbuntut dengan pengeroyokan dosen Universitas Indonesia yang juga pegiat medsos Ade Armando.
 
Dalam peristiwa itu Ade Armando dipukuli hingga babak belur dan ditelanjangi oleh sejumlah oknum demonstran di lokasi sebelum akhirnya dilerai oleh kepolisian.
 
Kekinian Polda Metro Jaya telah mengantongi nama nama terduga pelaku pengeroyokan terhadap Ade Armando ketika demo berskala nasional pada Senin, 11 April 2022.
 
 
Polda Metro Jaya menyebutkan empat orang sudah menjadi incaran kepolisian yakni berinisial DUH, TSBP, AL dan AP agar segera menyerahkan diri.
 
"Iya itu sudah teridentifikasi sebagai pelaku pemukulan," Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan. Diketahui, para terduga pelaku berasal dari beberapa wilayah yang berbeda.
 
Sementara itu pihak Kepolisian Resor Sukabumi Kota mengkonfirmasi belum ada indikasi warga Kota Sukabumi yang terlibat aksi pengeroyokan.
 
 
"Kalau pertanyaan kejadian yang di Jakarta saya pikir permasalahan itu lebih tepat dijawab oleh pihak Polda metro jaya sampai dengan hari ini kami tidak mendapat konfirmasi apapun terkait dengan hal tersebut," kata Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sy Zainal Abidin, Selasa 12 April 2022.
 
Zainal mengatakan pihaknya akan mengambil langkah tegas apabila warga yang berada di wilayah hukumnya terlibat dalam chaos pada aksi demo 11 April di Jakarta.
 
"Andaikata kami mendapat konfirmasi mengenai hal tersebut pasti kita akan memberikan bantuan secara maksimal terhadap pengungkapan kejadian tersebut," ucapnya di Kota Sukabumi.
 
Menurut informasi, salah satu terduga pelaku pengeroyokan berinisial AL merupakan warga kecamatan Tegalbuleud kabupaten Sukabumi.***

Editor: Adi Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x