Sukabumi Diguncang Gempa Dua Kali, BMKG Beberkan Penjelasannya

- 6 Juni 2021, 07:00 WIB
Ilustrasi gempa bumi.
Ilustrasi gempa bumi. /Pixabay/RoadLight /
 
MEDIA PAKUAN - Gempa bumi tektonik kembali mengguncang Sukabumi, kali ini pada Minggu 6 Juni 2021 dini hari pukul 01:18:24 WIB.
 
Gempa berkekuatan 4.8 Magnitudo yang dirasakan masyarakat Kota Sukabumi dalam durasi di bawah 5 detik.
 
Dilihat dari lokasi episenternya Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebutkan, gempa terjadi pada titik koordinat 7.96 LS dan 107.03 BT atau berlokasi di laut berjarak 116 km Tenggara Kota Sukabumi Jawa Barat pada kedalaman 17 kilometer. 
 
 
Jenis dan mekanisme gempa yaitu episenter dan hiposenter merupakan gempa bumi dangkal yang diakibatkan penyesaran Lempeng Eurasia di dalam laut. 
 
Dari laporan masyarakat gempa bumi dirasakan di wilayah Ranca Buaya, Sindang Barang, Cipamingkis, Cikatomas, Pameungpeuk, Banjar, Pangalengan dan Karanganyar berskala intensitas II sampai III MMI.
 
Guncangannya terasa seolah olah ada truk yang melewat sehingga terjadi getaran di dalam rumah atau bangunan. 
 
Meskipun demikian tidak ada laporan masyarakat terjadi kerusakan bangunan dari aktivitas gempa. Hingga pukul 02.14 WIB BMKG tidak menemukan adanya gempa susulan yang ada.
 
 
Ini merupakan gempa ke tiga di Jawa Barat dan ke dua di Sukabumi dalam kurun waktu kurang dari 24 jam. 
 
Sebelumnya pada Sabtu 5 Juni 2021 pukul 12:47:42 WIB gempa mengguncang Sukabumi M=3.0 berlokasi episenter 6.95 LS dan 106.97 BT berjarak 5 km Tenggara Kota Sukabumi di kedalaman 3 kilometer. 
 
Kemudian Sabtu malam pada pukul 21:52:00 WIB gempa kembali mengguncang di wilayah Kabupaten Cianjur dengan kekuatan M=3.0.
 
Yang letak episenternya berada di koordinat 6.84 LS dan 107.16 BT atau berlokasi di darat berjarak 3 km Tenggara kabupaten Cianjur dengan kedalaman 10 kilometer.***Manaf.

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x