Angin Ribut Kembali Ngamuk di Sukabumi, Atap Rumah Warga Berhamburan

27 Februari 2023, 14:07 WIB
Angin kencang menyebabkan atap rumah warga Sukabumi berhamburan. /Manaf Muhammad /

MEDIA PAKUAN - Rumah warga Sukabumi Jawa Barat kembali menjadi objek terdampak bencana hidrometeorologi yang masih kerap terjadi belakangan ini.

Kali ini fenomena angin kencang melanda Kampung Tangkolo RT 026 RW 010 Desa Kabandungan Kecamatan Kabandungan Kabupaten Sukabumi sekitar pukul 01.00 WIB Senin 27 Februari 2023.

Satu unit rumah yang dihuni 2 KK terdiri dari enam jiwa, atapnya rusak berhamburan diterpa angin kencang dini hari tadi.

 

Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Kabandungan, Sukabumi telah melakukan penanganan rumah rusak tersebut.

Kerusakan yang terjadi akibat bencana angin kencang telah diinventarisasi oleh BPBD kabupaten Sukabumi.

Selain itu, bencana angin kencang juga terjadi di Kampung Pameungpeuk RT 31 RW 08 Desa Cikahuripan Kecamatan Kadudampit Kabupaten Sukabumi.

 

Pagi hari tadi tepatnya pukul 05.30 WIB angin ribut terjadi di wilayah kota dan kabupaten Sukabumi. Salah satu yang terdampak adalah di daerah tersebut.

Angin kencang di Kadudampit berdampak pada sebuah bangunan bangunan penggilingan padi yang mengalami kerusakan sedang.

"Cuaca ekstrim dengan curah hujan tinggi menyebabkan atap bangunan penggilingan padi rusak. Tidak ada korban luka maupun jiwa dalam peristiwa tersebut melainkan atap bangunan rusak," kata Petugas Pusdalops BPBD Kabupaten Sukabumi Sandra Fitria, Senin 27 Februari 2023.

 

Atas maraknya kejadian angin kencang dan cuaca ekstrem dalam beberapa hari terakhir, warga Sukabumi diimbau untuk waspada dalam beraktivitas.***

Editor: Manaf Muhammad

Tags

Terkini

Terpopuler