Kasus Covid-19 Bergeliat, Walikota Sukabumi Ingatkan Warganya: Polres Sukabumi Kota Gercep Gelar Gerai Vaksin

28 Januari 2022, 19:47 WIB
Warga dan pegawai kantor Agama di Kota Sukabumi tengah di vaksin /Ahmad Rayadie/

MEDIA PAKUAN -  Walikota Sukabumi,  Achmad Fahmi menghimbau agar warga meningkatkan kewaspadaan seiring Mukai bergeliat jumlah warga terpapar Covid-19.

Dia mengingatkan virus Covid-19 masih belum seutuhnya sirna. Apalagi penyebaran varian baru Omicron terindikasi di Indonesia sudah menyebar.

Baca Juga: Akibat Sombong di Tanah Suci Jamaah Umroh ini Kena Batunya Saat Itu Juga

"Langkah antisipasi yang perlu dilakukan, seluruh warga untuk mematuhi protokol kesehata. Termasuk menggunakan masker hingga menjaga jarak,"katanya.

Baca Juga: Tak Disangka Ada Majikan Menjadi Mertua, Berikut Kisah TKW Menikah dengan Pria Arab

Baca Juga: Aneh! Jamaah Umroh ini Banyak Melihat Anjing di Tanah Suci, Ko Bisa Apa yang Terjadi? Berikut Kisahnya

Sementara itu, Gelar Gerai Vaksin Presisi kali ini dilakukan di kantor Kementrian Agama Kota Sukabumi Jalan Taman Bahagia No.32, RT.10/02 Kelurahan Benteng Kecamatan Warudoyong Kota Sukabumi

Bekerjasama dengan Kementrian Agama Kota Sukabumi dan RS. Bhayangkara Setukpa Lemdiklat Polri.

Kegiatan gerak cepat vaksinasi yang di gelar Polres Sukabumi Kota ini menyasar pegawai kemenag dan masyarakat sekitar.

Baca Juga: Kejadian Aneh Saat Umroh, Jamaah ini Dadanya Retak Tersikut Saat Cium Hajar Aswad, Apa yang Terjadi?

Petugas medis menyisir warga dan pegawai yang belum melaksanakan vaksin baik dosis pertama, kedua dan ketiga dengan target sasaran sebanyak 300 orang.

Kegiatan Gerai Vaksin Presisi ini terus di selenggarakan Polres Sukabumi Kota dalam rangka mempercepat program vaksinasi.

Sehingga dapat memenuhi capaian vaksinasi 100 persen khususnya di Kota Sukabumi.

Baca Juga: Cerita Kakek Berusia 100 Tahun yang Selamat dalam Peristiwa Pembantaian NAZI di Serbia

Kapolres Sukabumi Kota AKBP SY. Zainal Abidin, S.I.K. melalui Kasi Humas Iptu  Astuti Setyaningsih mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas Polri dengan kementrian agama.

"Terutama guna mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi, pada kegiatan vaksinasi kali ini, kami menyediakan vaksin untuk dosis pertama, kedua, dan ketiga, adapun jenis vaksin yang digunakan adalah jenis sinovac dan astrazeneka,” ujar  Astuti.

Baca Juga: Tak Disangka Ada Majikan Menjadi Mertua, Berikut Kisah TKW Menikah dengan Pria Arab

Astuti mengatakan pelaksanaan vaksinasi hari ini sebanyak 180 orang berhasil di vaksin, dosis satu sebanyak 2 orang, dosis tiga sebanyak 175 orang.

"Vaksin dengan menggunakan vaksin astrazeneca dan dosis dua sebanyak 3 orang dengan menggunakan vaksin sinovac,"tambanya.

“Bagi masyarakat yang telah melaksanakan vaksinasi agar selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap aktifitasnya guna memutus mata rantai penyebaran covid-19 di Kota Sukabumi,”pungkasnya. ***

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan

Tags

Terkini

Terpopuler