Hiswana Migas DPC Sukabumi Santuni Anak Yatim dan Jompo

8 Mei 2021, 15:48 WIB
Sekretaris Hiswana Migas Sukabumi, H.Yedi Nurhayadi menyerahkan santunan kepada puluhan kaum duafa dan anak yatim yang berdomisili di sekitar kantor di Jalan Sriwidari Nomor 51 Kota Sukabumi, Sabtu 8 Mei 2021/ISTIMEWA /

MEDIA PAKUAN-Jelang Idul Fitri 1442 Hijriah, Hiswana Migas Sukabumi menyantuni kaum dhuafa dan yatim piatu.

Kegiatan berlangsung di  kantor Hiswana Migas Sukabumi, Jalan Sriwedari Nomor 51, Kelurahan Sriwedari, Kecamatan Gunung Puyuh Kota Sukabumi, Sabtu 8 mei 2021.

Para penerima santuna berdomisili di lingkungan kantor para pengusaha gas dan BBM tersebut.

Baca Juga: Selama Lebaran, Hiswana Migas Sukabumi Jamin Aman Stok Gas Elpiji dan BBM

Kegiatan dilakukan secara maraton di berbagai lokasi.

"Hari ini kami fokuskan untuk warga di RT dan RW sekitar kantor Hiswana Migas. Santunan kami berikan kepada kaum duafa, orang tua jompo dan yatim piatu,"kata Seketaris Hiswana Migas DPC Sukabumi, H. Yedi Nurhayadi kepada wartawan, Sabtu 8 Mei 2021.

Dijelaskan, santunan sebagai bentuk berbagi kebahagiaan pada bulan suci Ramadan 1442 Hijriyah. Termasuk menyambut Idul Fitri 1442 Hijriah. “Santunan hari ini kami berikan untuk 60 orang,” kata Yedi.

Yedi mengungkapkan, pembagian santunan merupakan agenda rutinan setiap tahun yang dilakukan jajaran Hiswana Migas DPC Sukabumi di bawah pimpinan, Yudha Sukmagara.

Sasaran berbagi untuk kaum Duafa, Jompo dan yatim piatu. “Kami ingin para penerima santunan ikut bergembira pada Ramadan ini dan saat menyambut lebaran,” jelasnya.

Baca Juga: Selama Ramadan, Volume Sampah Meningkat tapi Kota Sukabumi Tetap Bersih Karena Ini Sebabnya

Selanjutnya, berbagi kebahagian dilaksanakan di beberapa panti asuhan, sekolah luar biasa dan panti jompo. Untuk kegiatan baksos tersebut, Hiswana Migas telah menyiapkan santunan untuk 300 orang.

"Baksos ini bentuk kepedulian dari Hiswana Migas DPC Sukabumi sesuai arahan dari ketua, Pak Yudha Sukmagara. Sengaja baksos ini berupa uang, agar praktis digunakan oleh penerma,"ujarnya.***

 

Editor: Hanif Nasution

Tags

Terkini

Terpopuler