Selama Lebaran, Hiswana Migas Sukabumi Jamin Aman Stok Gas Elpiji dan BBM

- 8 Mei 2021, 15:22 WIB
Sekretaris Hiswana Migas Sukabumi, H.Yedi Nurhayadi  didampingi bendahara, H.Dentris M.Ikhsan/MEDIA PAKUAN
Sekretaris Hiswana Migas Sukabumi, H.Yedi Nurhayadi didampingi bendahara, H.Dentris M.Ikhsan/MEDIA PAKUAN /Hanif Nasution/

MEDIA PAKUAN-Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswana Migas) menjamin ketersediaan gas elpiji 3 kilogram selama masa lebaran Idul Fitri 1442 Hijriah.

“Stok gas elpiji bersubsidi, Insya Allah aman baik sebelum maupun setelah lebaran,” kata Sekretaris Hiswana Migas Sukabumi, H.Yedi Nurhayadi di kantornya Jalan Sriwedari Kota Sukabumi, Sabtu, 8 Mei 2021.

Yedi didampingi bendahara, H.Dentris M.Ikhsan dan Wakil Ketua Bidang SPBU Hiswana Migas Sukabumi, Roni Darmawan Gandi.

Baca Juga: Selama Ramadan, Volume Sampah Meningkat tapi Kota Sukabumi Tetap Bersih Karena Ini Sebabnya

Diungkapkan, penambahan stok antara 30 sampai 40 persen. Bahkan, Pertamina telah menjamin ektradroping pada tanggal 6 sampai 8 Mei (sebelum lebaran) dan 10 dan 11 Mei 2021 (setelah lebaran). “Jadi penambahan stok sekitar 200 persen dari hari biasa,” kata Yedi.  

Kebutuhan gas elpiji bersubsidi di Sukabumi mencapai 2,5 juta tabung perbulan.

Sebanyak 300 ribu sampai 400 ribu tabung di Kota Sukabumi dan 2,1 juta tabung per bulan di Kabupaten Sukabumi.

”Jadi, dengan penambahan ini Insya Allah tidak ada kelangkaan gas bersubsidi. Bahkan diperkirakan cukup sampai dua pekan setelah lebaran,” ujarnya.    

Hiswana Migas Sukabumi juga mengaktifkan Satgas Pemantaun Gas Elpiji selama masa lebaran.

Halaman:

Editor: Hanif Nasution


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah