Laga Pamungkas, Persib Bandung Optimis Raih Tiga Poin Lawan Bali United di GBLA, Yaya Sunarya: Siap 100 Persen

- 2 Agustus 2023, 15:05 WIB
Suasana latihan tim Persib Bandung di GBLA Selasa, 1 Agustus 2023. Tiga pemain absen dalam latihan kali ini.
Suasana latihan tim Persib Bandung di GBLA Selasa, 1 Agustus 2023. Tiga pemain absen dalam latihan kali ini. /Persib/
 
 
 
MEDIA PAKUAN - Persib Bandung akan melakoni laga pamungkas menghadapi Bali United di pekan ke-6 BRI Liga 1.

Laga pamungkas ini akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, pada hari Kamis 3 Agustus 2023, pada pukul  19.00 WIB.

Menjelang laga tersebut, Yaya Sunarya mengatakan bahwa para pemainnya sudah berada dalam kondisi siap 100 persen.
 
Baca Juga: 7 Sisi Gelap Sierra Leone yang Jarang Diketahui, Perang Sipil dan Trauma Pascakonflik?

Namun, tiga pilar Persib Bandung akan absen dalam laga yang akan berlangsung di hadapan para  Bobotoh nanti.

Pelatih Yaya Sunarya mengatakan, Kakang Rudianto, Reky Rahayu, dan Frets Listanto Butuan, akan absen pada laga pekan ke-6 nanti.

Bek Kakang Rudianto harus absen karena akan mengikuti pelatihan pendidikan bersama pihak kepolisian.
 
Baca Juga: 7 Sisi Gelap Seychelles yang Jarang Diketahui, Masalah Narkoba dan Peredaran Gelap

Sedangkan Frets Butuan dan Reky Rahayu absen karena akan menjalani tugas sebagai anggota tentara nasional Indonesia (TNI).

"Semua pemain siap menjalani pertandingan dan tidak ada masalah," kata Yaya Sunarya.

"Kecuali tiga pemain dipastikan tidak akan masuk ke dalam line up, yaitu Kakang Rudianto, Reky Rahayu dan Frets Butuan," lanjutnya.

Yaya Sunarya juga mengatakan, para pemain telah melakukan tugasnya dengan serius dalam sesi latihan dengan berlatih secara maksimal.
 
Baca Juga: Syahrini Ulang Tahun Ke-41, Reino Barack Beri Ucapan Manis Untuk Istri Tercinta Pakai Bahasa Sunda

Skuad Pangeran Biru dikatakan sudah siap untuk melakoni laga melawan Bali United besok.

Setelah memenangkan pertandingan sebelumnya, Persib Bandung percaya bisa melanjutkan tren kemenangan di laga selanjutnya.

Disisi lain, hari ini para pemain melakukan persiapan akhir sebelum laga kontra Serdadu Tridatu dimulai.

"Pagi ini, kami sudah melakukan official training di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Ini merupakan persiapan terakhir kita menjelang pertandingan melawan Bali united besok," tutur Yaya.
 
Baca Juga: Agen Bebas, Ousmane Dembele akan Bersama Barcelona: Kini Incar Joao Felix dari Atletico Madrid

Saat ini, Persib Bandung menduduki peringkat ke-11 dengan perolehan enam poin dalam lima pertandingan yang telah dijalaninya.***



Editor: Ahmad R

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x