Hanya Bertahan 30 Hari, Tottenham Hotspur Langsung Pecat Cristian Stellini dari Jabatan Pelatih Kepala

- 25 April 2023, 08:00 WIB
Cristian Stellini hanya bertahan selama 30 hari bersama Tottenham Hotspurs
Cristian Stellini hanya bertahan selama 30 hari bersama Tottenham Hotspurs /tangkapan layar @sportsmole

MEDIA PAKUAN - Tottenham Hotspurs resmi menyudahi kerja sama dengan Cristian Stellini dengan kebersamaan yang sangat singkat selama 30 hari.

Cristian Stellini sebelumnya masuk ke Tottenham Hotspurs sebagai pelatih kepala untuk menggantikan kepergian dari Antonio Conte pada bulan lalu.

Akan tetapi kedatangan dari Cristian Stellini tersebut tak membuat Tottenham bisa bangkit dan meraih kemenangan demi kemenangannya di Premier League.

Baca Juga: Lebih Diunggulkan Raih Kemenangan, AL Nassr Dikalahkan di Kandang Sendiri oleh Al Wehda dengan 10 Pemain

Dari empat pertandingan terakhir, Tottenham hanya meraih satu kemenangan dan harus menelan kekalahan dengan skor telak dari Newcastle United.

Yang mana Tottenham Haotspurs harus menelan kekalahan dengan skor telak dari Newcastle United dengan skor 6-1 pada Minggu,23 April 2023.

Dengan pencapaian seperti itu, akhirnya Tottenham Hotspurs sekarang resmi memecat pelatih berkebangsaan Italia tersebut.

Baca Juga: Bermain Dengan 10 Pemain , Al Wehda Sukses Singkirkan Al Nassr dari Babak Semifinal Kings Cup 2023

Untuk menggantikan posisi dari Cristian Stellini pada saat ini, Presiden dari Tottenham Hotspurs Daniel Levy telah menunjuk Ryan Mason sebagai pelati semantara.

"Ryan Mason akan mengambil alih tugas Pelatih Kepala dengan segera. Ryan mengenal Klub dan para pemain dengan baik. Kami akan memperbarui staf pelatihnya lebih lanjut pada waktunya."Ujar Daniel Levy.

Pada saat ini, Tottenham Hotspurs masih berada di posisi ke 5 pada klasemen semetara Premier League dengan 53 poin dari 32 penampilannya.***

Editor: Muhtarudin

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah