Percaya Diri! Pelatih Anyar Kim Pan Gon Optimis Malaysia Lolos Piala Dunia 2026: Pasca Gagal AFF U-23

- 18 Februari 2022, 16:07 WIB
Pelatih timnas Malaysia, Kim Pan Gon
Pelatih timnas Malaysia, Kim Pan Gon /Instagram/@kimpangon/
 
MEDIA PAKUAN - Pelatih anyar timnas Malaysia sangat yakin dapat membawa pasukannya dapat lolos ke piala Dunia 2026 nanti.
 
Timnas Malaysia baru saja melakukan pergantian pelatih, setelah gagal di piala AFF U-23.
 
Pemilihan pelatih barunya pun akhirnya jatuh kepada pelatih asal Korea Selatan, Kim Pan Gon.
 
 
 
 
Setelah resmi diumumkan oleh Malaysia, Kim Pan Gon pun langsung memberikan target-target jangka panjangnya untuk harimau malaya.
 
Bahkan dia pun bertekad untuk membawa Malaysia lolos dalam piala Dunia 2026.
 
"Pertama-tama kami akan membuat pondasi yang kuat di tim nasional dan melaju dalam ruang lingkup yang lebih besar,yaitu untuk lolos keputaran final piala Dunia."Ujar pelatih asal Korsel tersebut.
 
 
Target tersebut karena ia melihat yang mana sekarang jatah dari asia menjadi 9 slot.
 
"Pada piala Dunia selanjutnya Asia bisa mendapatkan 9 slot ke putaran final, saya pikir saya akan mempersiapkan diri untuk itu."Sambungnya.
 
 
Untuk piala Dunia 2026 sendiri nantinya akan dilaksanakan di 3 negara di benua Amerika.
 
 
Piala Dunia 2026 ini pun akan menjadi edisi pertama yang terdiri dari 48 tim, yang mana sebelumnya hanya diikuti oleh sebanyak 32 tim.***
 

Editor: Ahmad R

Sumber: IG @timnasindonesiainfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x