Bobotoh Penyebab Bayu Fiqri Hengkang Dari Persib Bandung, Robert Alberts Berkomentar Begini

- 20 Januari 2022, 19:52 WIB
Bek Persib Bayu Fiqri dipanggil Timnas Indonesia
Bek Persib Bayu Fiqri dipanggil Timnas Indonesia /Instagram/@bayufkr

MEDIA PAKUAN - Persib Bandung sedang berada dalam fase yang kurang menguntungkan.

Sebelumnya, Persib Bandung telah berhasil dikalahkan oleh klub Bali United, di pekan ke-19 BRI Liga 1.

Persib Bandung juga hanya bisa memberikan satu gol saja di pertandingannya melawan Borneo FC di pekan ke-20nya, pada Selasa, 18 Januari 2022 kemarin.

Baca Juga: 6 Bulan Kedepan Harga Minyak Goreng Murah, Khofifah Ingatkan Warga Jangan Panic Buying

Para bobotoh meramaikan tagar #RENEOUT di berbagai sosial media termasuk Twitter.

Meski begitu, sebagai pelatih yang cukup berpengalaman di kancah sepak bola Indonesia, Robert Alberts cukup tenang menyikapinya.

"Di dalam setiap pertandingan, akan selalu ada tekanan. Itu sudah menjadi bagian di dalam sepakbola," kata Robert dikutip dari lama resmi Persib.

Baca Juga: Dicemburui Netizen, Frans Faisal Terharu hingga Mengaku Gemas

Robert menyebut tekanan seperti ini merupakan sesuatu yang wajar, karena para suporter pasti menuntut kemenangan kepada tim kesayangannya.

"Inilah sepakbola. Kadang sesuatu tak berjalan sesuai dengan yang diinginkan dan anda harus menerimanya," kata Robert.

Namun, bukan Robert yang malah keluar, melainkan pemain baru Bobotoh, Bayu Fiqri yang dipastikan bakal tinggalkan Persib Bandung.

Baca Juga: Demi Amal, Atta Halilintar Lelang Headband Pertama: Harganya Sudah Tembus Rp 400 Juta

Bayu Fiqri yang bakal meninggalkan Persib Bandung di tengah jalannya kompetisi Liga 1 Indonesia.

Shin Tae Yong memanggil Bayu Fiqri, untuk bergabung membela Timnas Indonesia dalam laga uji coba menghadapi Timor Leste, pada bulan ini di Bali.

Selain Bayu Fiqri, terdapat nama lain yang dipanggil Shin Tae Yong untuk bergabung ke dalam skuad Timnas Garuda, mereka adalah Ezra Walian dan Victor Igbonefo.***

Editor: Popi Siti Sopiah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah