Berlangsung Sengit, Ganda Putri Bulutangkis Indonesia Greysia-Apriyani Taklukkan Juara Dunia Fukushima-Hirota

- 27 Juli 2021, 11:50 WIB
Greysia Plii/Apriyani Rahayu taklukan wakil Jepang, mereka menjadi juara grup A Olimpiade Tokyo 2020.
Greysia Plii/Apriyani Rahayu taklukan wakil Jepang, mereka menjadi juara grup A Olimpiade Tokyo 2020. /PBSI

Setelah kedudukan 17-17, Greysia/Apriyani bergerak lebih gesit mengamankan poin selanjutnya, tapi lagi-lagi lawannya mampu menyamai hingga 22-22.

Baca Juga: Maksa Balik ke Manchester United, Cristiano Ronaldo Dipanggil Pimpinan Juventus

Lalu dengan dua smes keras terakhir, Greysia/Apriyani menjebol pertahanan lawan sekaligus mencuri poin dan merebut gim pertama dengan skor 24-22.

Masuk gim kedua, performa Greysia/Apriyani malah menurun. Pukulan-pukulan mereka yang sebelumnya tepat sasaran, tiba-tiba jadi sering melenceng. Selain itu, mereka juga beberapa kali membuat kesalahan sendiri.

Akibatnya, mereka kehilangan banyak angka. Kondisi itu dimanfaatkan dengan baik oleh lawannya.

Baca Juga: Ganti Haluan ke Robert Lewandowski, Manchester City Gagal Rekrut Harry Kane

Tertinggal jauh 11-17, Greysia/Apriyani seperti sudah kehabisan tenaga untuk mengejar. Bahkan tak ada kedudukan imbang pada gim kedua itu.

Permainan ditutup dengan keunggulan Fukushima dan Hirota 21-13.

Situasi kembali berbalik pada gim ketiga. Greysia/Apriyani bangkit untuk melawan balik, dan banyak poin berhasil mereka kantongi.

Baca Juga: Termakan Rayuan Pep Guardiola, Cristiano Ronaldo Tertarik Pindah ke Manchester City

Halaman:

Editor: Siti Andini

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x