Luar Biasa! Usai Pecahkan Rekor Baru, PSIS Semarang Optimis Hadapi Persita di Laga Pekan Kedua

5 Juli 2023, 16:53 WIB
PSIS Semarang telah berhasil mematahkan rekor baru setelah menang atas Bhayangkara FC di kick-off Liga 1. /INSTAGRAM @psisfcofficial/

MEDIA PAKUAN - PSIS Semarang telah berhasil mematahkan rekor baru setelah menang atas Bhayangkara FC di kick-off Liga 1.

Sebelumnya, PSIS Semarang tidak pernah menang saat berhadapan dengan klub berjuluk The Guardians di laga resmi.

Namun pada laga kemarin, PSIS Semarang berhasil mematahkan rekor tersebut dan meraih kemenangan 3-1 atas Bhayangkara FC.

 Baca Juga: Menjelang Persib Bandung VS Arema FC, Ryan Kurnia Memiliki Motivasi Kuat Raih Kemenangan Bagi Pangeran Biru

Tiga gol kemenangan itu dicetak langsung oleh tiga pemain PSIS, yakni Carlos Fortes, Gali Freitas, dan Boubakary Diarra.

Pelatih Gilbert Agius mengungkap, ia merasa bangga atas penampilan dan hasil yang didapatkan oleh anak asuhnya.

Gilbert mengatakan bahwa kemenangan ini akan dijadikan patokan dan modal positif klub kedepannya.

"Ini adalah kemenangan penting PSIS untuk menatap pertandingan selanjtunya," kata Gilbert.

"Hasil positif ini adalah bukti nyata para pemainnya dalam berjuang dan yakin kemenangan bisa diraih," lanjutnya.

 Baca Juga: Meskipun Ditahan Imbang Madura United 1-1, I Putu Gede Bertekad Berikan Terbaik Demi Persib Bandung

Disisi lain, pasukan Septian David dkk merasa bersyukur karena bisa memenangkan laga tersebut dihadapan para suporternya.

"Alhamdulillah pertandingan pertama di kandang tiga poin, memang biasanya pertandingan pertama agak sedikit susah tapi yang dikatakan coach kita harus percaya dan di babak kedua mental kita lebih percaya diri," kata David.

Di pertandingan selanjutnya, Laskar Mahesa Jenar akan bertemu dengan Persita Tangerang di pekan kedua.

Pada laga nanti, Gilbert Agius beserta anak asuhnya akan terus memberikan yang terbaik untuk tim agar terus berada di jalur kemenangan.

Skuad PSIS Semarang akan bertamu ke markas Pendekar Cisadane di Indomilk Arena, pada Sabtu, 8 Juli 2023 mendatang.***

Editor: Holis Sindy Sauri

Tags

Terkini

Terpopuler