Sarang Penularan Covid-19 di Jawa Barat Ridwan Kamil Ajukan Depok Sasaran vaksinasi Pertama

- 17 Oktober 2020, 11:21 WIB
Ilustrasi Vaksin Covid-19. / Pixabay
Ilustrasi Vaksin Covid-19. / Pixabay /

MEDIA PAKUAN - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengusulkan kepada pemerintah pusat agar Kota Depok menjadi daerah sasaran tahap pertama vaksinasi Covid-19.

Hal ini dilakukannya, mengingat kota depok merupakan daerah penularan yang tertingggi di Provinsi Jawa Barat.

Pejabat sementara wali kota Depok , Dedi Supandi, mengatakan bahwa vaksin Covid-19 diperkirakan akan tersedia di November 2020.

Baca Juga: Polisi dan Mahasiswa Sukabumi Berinovasi Bantu Petani Inovasi Tanam Pengganti Beras

Ia menghimbau kepada seluruh warga Depok untuk tetap sabar dan terus meningkatkan protokol kesehatan demi terhindar dari Covid-19.

Baca Juga: Sikap Nayeon TWICE yang Harus Kamu Tiru Agar Punya Mental Sekuat Baja

"Kami minta warga untuk bersabar menunggu vaksin Covid-19 dan mengimbau agar warga tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat agar terhindar dari penularan Covid-19," ujarnya, Sabtu, 17 oktober 2020.

Dedi menambahkan sambil menunggu vaksin tiba, masyarakat harus bisa tetap berkarya di tengah pandemi ini.

"Bersabar sambil menunggu vaksin. Akan tetapi bersabar di sini dalam konteks tetap berkarya dalam batas-batas yang diatur oleh protokol kesehatan," katanya.***

Editor: Ahmad R

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah