Anies-Muhaimin Sebut Bansos Versi Perubahan akan Lebih Seksi dengan Yang Sekarang

- 5 Februari 2024, 12:20 WIB
Anies-Muhaimin Sebut Bansos Versi Perubahan akan Lebih Seksi dengan Yang Sekarang
Anies-Muhaimin Sebut Bansos Versi Perubahan akan Lebih Seksi dengan Yang Sekarang /

MEDIA PAKUAN - Isu bansos memang sedang trending menjadi sorotan menjelang pemilu, bahkan dalam debat kelima ketiga capres sempat be-adu argumen soal bansos Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo memberikan pertanyaan ke capres nomor urut 1 Anies Baswedan soal bantuan sosial. Ia ingin tahu bagaimana Anies Baswedan menangani tata kelola bansos.

Kemudian Anies Baswedan menegaskan pergi perkataan sebelumnya bahwa bansos diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan sesuai dengan kebutuhannya dan bukan untuk kepentingan pemberi.

"Pertama, kita harus menyadari bahwa yang disebut sebagai bansos adalah bantuan untuk si penerima, bukan bantuan untuk si pemberi. Karenanya, dia diberikan sesuai dengan kebutuhan si penerima, kalau penerimanya membutuhkan bulan ini, ya diberi bulan ini. Kalau mereka membutuhkannya tiga bulan lagi, ya tiga bulan lagi,” katanya, dikutip dari YouTube KPU, Minggu, 4 Februari 2024.

Baca Juga: Intisari Debat dari ke Tiga Paslon Di Segmen Pertama Tentang Visi dan Misi

“Tidak usah dirapel semuanya, dijadikan sebagai sesuai kebutuhan. Itu lah yang disebut bansos tanpa pamrih,” ujarnya melanjutkan.

Anies pun menyebutkan cara Agar bansos tepat sasaran yaitu dengan pendataan yang baik dan benar dan dibagikan langsung kepada si penerima bukan dibagikan sembarangan dijalanan.

“Bansos harus tepat sasaran, diberikan melalui pendataan yang baik. Informasi data itu harus akurat, dan mekanisme pemberiannya melalui jalur birokrasi. Bukan dibagikan di pinggir jalan, tapi dibagikan langsung di lokasi menggunakan jalur birokrasi,” ucapnya.

“Mereka yang miskin, pra sejahtera (harus dipastikan) termasuk di dalamnya (data bansos). Jangan sampai mereka terlewatkan,” tuturnya melanjutkan.

Anies Baswedan pun menegaskan bahwa dirinya dengan cak Imin menyiapkan program terkait bansos, yakni Bansos Plus.

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: KPU RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x