Capres Prabowo Subianto Gantikan Posisi Gibran jadi Cawapres, Gunakan Ijazah Palsu. Cek Fakta Yu!

- 25 November 2023, 12:32 WIB
Capres Prabowo Subianto Ganti Posisi Gibran jadi Cawapres, Gunakan Ijazah Palsu. Cek Fakta Yu!
Capres Prabowo Subianto Ganti Posisi Gibran jadi Cawapres, Gunakan Ijazah Palsu. Cek Fakta Yu! /Foto: Dok. Fanpage/Prabowo Subianto/


MEDIA PAKUAN- Baru-baru ini beredar sebuah postingan video di media sosial Youtube dengan klaim bahwa Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus bakal calon presiden (bacapres) Prabowo Subianto mengganti posisi Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden (bacawapres) karena gunakan ijazah palsu.

Dalam postingan vidio tersebut menampilkan gambar Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dengan narasi “Modyarrrr..!! DI COPOT & DI USIR DARI GOLKAR. PRABOWO DAN SEMUANYA KECEWA SAAT TAU IJAZAH GIBRAN PALSU”.

Faktanya, dikutip dari kompas.com, yang menyebutkan Prabowo Subianto mengganti posisi Gibran Rakabuming Raka sebagai bacawapres karena gunakan ijazah palsu adalah tidak benar.

Baca Juga: TKD Prabowo - Gibran Kabupaten Sukabumi Tak Hiraukan Isu Dinasti Politik di Pemilu 2024

Setelah dilakukan pendalaman dalam video tersebut, tidak ditemukan informasi yang kredibel terkait klaim yang beredar.

Selain itu, terdapat berita atas ijazah palsu, Gibran Rakabuming Raka menangapi dengan menunjukkan dua dokumen kepada wartawan di Balai Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Dua dokumen tersebut merupakan ijazah dari University of Bradford dan surat keputusan Direktur Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan tentang Hasil Penilaian Kesetaraan Ijazah Lulusan Perguruan Tinggi Luar Negeri atas namanya.***

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: TikTok Snack Video


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x