BBM Pertalite dan Solar Naik Sebentar Lagi, Luhut : Berat di APBN

- 22 Agustus 2022, 16:38 WIB
BBM Pertalite dan Solar Naik Sebentar Lagi, Luhut : Berat di APBN
BBM Pertalite dan Solar Naik Sebentar Lagi, Luhut : Berat di APBN /kepripost.com/Zaki Setiawan/

MEDIA PAKUAN - Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertalite dan solar dalam waktu dekat akan mengalami kenaikan harga.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia (Menko marinvest), Luhut Binsar Pandjaitan mengindikasikan harga Pertalite dan solar yang sebelumnya disubsidi dalam minggu minggu ini akan naik harga.

Masyarakat pun diminta untuk bersiap siap menyambut kenaikan harga BBM yang disubsidi pemerintah melalui APBN itu.

Baca Juga: 7 Shalat Sunnah Miliki Keutamaan Luar Biasa, Apa saja Rugi Gak Baca!

"Kita harus siap-siap karena subsidi kita kemarin Rp502 triliun, kita berharap kita bisa tekan ke bawah," kata Luhut beberapa waktu lalu.

"Tadi dengan pengurangan tadi, mobil-mobil combustion, motor-motor combustion, ganti dengan listrik, kemudian B40, menaikkan harga pertalite yang kita subsidi cukup banyak dengan juga tadi solar, itu modelling ekonominya saya kira sudah dibuat," ucapnya.

Luhut mengatakan, sebenarnya Presiden Jokowi telah mengindikasikan kenaikan Pertalite dan solar sejak beberapa waktu lalu.

Baca Juga: 3 Cara Menghilangkan Kesedihan dan Galau: Berikut Mudah Dilakukan Secepatnya

Dengan harga BBM Pertalite dan solar saat ini menurutnya memberatkan pemerintah dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Indonesia.

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah