Bansos Beras 10 Kg Siap Disalurkan, Pemerintah Targetkan 8,8 Juta Penerima

- 16 Agustus 2021, 10:46 WIB
Bansos Beras
Bansos Beras /ANTARA

MEDIA PAKUAN - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Jhonny Plate menyampaikan pemerintah akan kembali menyalurkan Bantuan Sosial (Bansos) berupa beras sebanyak 10 kg untuk setiap penerima.

Bansos beras ini akan diberikan kepada sekira 8,8 juta keluarga penerima manfaat (KPM).

Jhonny mengatakan pihaknya akan memastikan kondisi beras yang diterima oleh KPM dengan kondisi baik.

Baca Juga: BSU Ketenagakerjaan Kembali Disalurkan Pemerintah, Buruan Cek Persyaratannya Disini!

Dirinya mengatakan bantuan ini diberikan untuk memastikan kebutuhan pokok masyarakat yang terdampak kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

"Selain bansos yang berupa bantuan keuangan yang akan disalurkan melalui transfer bank melalui Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai/Kartu Sembako (BPNT), dan Bantuan Sosial Tunai (BST), pemerintah juga akan memberikan bantuan berupa beras PPKM guna memastikan kebutuhan pokok masyarakat selama PPKM tercukupi," katanya pada Minggu, 15 Agustus 2021 kemarin.

Baca Juga: Tissue Bekas Tangisan Lionel Messi Dilelang hingga Rp14 Miliar, Kolektor Berebut!

Sementara itu, pihak Bulog juga akan memastikan akan melakukan pengecekan kualitas setiap proses pengiriman beras.

"Bulog akan memberikan kualitas beras yang baik serta merespon dengan cepat jika warga menerima beras dengan kondisi yang tidak sesuai. Serta menerapkan langkah penyelesaian dengan mengganti beras tersebut dengan kondisi yang baik sesegera mungkin," pungkasnya. ***

Editor: Siti Andini

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x