BLT UMKM Rp2,4 Juta Lanjut Disalurkan Pemerintah, Cek dan Pastikan Anda Terdaftar Menjadi Penerima di 2021

- 10 Februari 2021, 16:33 WIB
Ilustrasi penerima BLT UMKM Rp2,4 juta dari pemerintah. YES! Bansos BLT BPJS Ketenagakerjaan Cair ke Rekening Januari 2021, Berikut Cara Cek Nama Anda
Ilustrasi penerima BLT UMKM Rp2,4 juta dari pemerintah. YES! Bansos BLT BPJS Ketenagakerjaan Cair ke Rekening Januari 2021, Berikut Cara Cek Nama Anda /Foto: tangkapan layar dari BRI /Fix Indonesia /

 

MEDIA PAKUAN - Pemerintah melalui kemenkop memperpanjang penyaluran BLT UMKM untuk membantu pelaku usaha mikro kecil yang belum mendapatkannya.

BLT UMKM merupakan program pemerintah dengan menghibahkan dana sebesar Rp2,4 Juta, kepada pelaku usaha mikro kecil dan menengah untuk memenuhi kebutuhan dan mengembangkan usahanya di masa pandemi covid-19 ini.

Bagi anda pelaku UMKM yang ingin mendapatkan BLT UMKM Rp2,4 Juta segera cek Eform BRI, karena bantuan tersebut cair lagi bulan ini.

Baca Juga: Anda Telah Terdaftar Menjadi Penerima Bansos Kemensos Februari 2021, Cek Cara Mencairkannya!

Informasi terkait mengenai pencairan BLT UMKM Rp2,4 Juta pada Februari diunggah oleh akun resmi Bank BRI di Instagram.

"Bagi Anda pelaku usaha mikro, nasabah maupun non-nasabah BRI, kini Anda bisa manfaatkan BANPRES Produktif bagi Pelaku Usaha Mikro atau BPUM. Batas waktu pencairan BPUM hingga 18 Februari 2021,” tulis akun @bankbri_id

Diperpanjangnya BLT UMKM Rp2,4 Juta pada bulan ini adalah amanat dari Kementerian Koperasi dan UKM karena penyaluran program tersebut belum selesai sepenuhnya pada tahun 2020.

“Yuk, segera cek dan pastikan Anda terdaftar di eform.bri.co.id/bpum," sambung pihak Bank BRI.

Halaman:

Editor: Iing Nuryasin

Sumber: Instagram @movreview Kemenkop UKM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah