Kronologis Misteri Kecelakaan di KM 58 Menewaskan 12 Orang, Begini Pengakuan Supir Bus

9 April 2024, 10:24 WIB
Kronologis Misteri Kecelakaan di KM 58 Menewaskan 12 Orang, Begini Pengakuan Supir Bus // mediapakuan.com/

MEDIA PAKUAN - Akibat kecelakaan maut yang terjadi di jalur contraflow Km 58 Tol Jakarta-Cikampek pada tanggal 8 April 2024, sebanyak 12 orang tewas.

Insiden itu melibatkan satu bus dan dua minibus yakni Daihatsu Gran Max dan Toyota Terios. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 08.15 WIB pada Senin (8/4/2024).

Semula mobil Gran Max yang tengah mengalami masalah hendak menepi di bahu jalan.

Kecelakaan terjadi setelah bus dari arah Cikampek tidak bisa menghindar hingga menabrak kendaraan Gran Maxyang berisi 9 orang.

Kemudian kendaraan Terios menabrak bus dan GranMax hingga mobil itu ikut terbakar.

Kecelakaan maut dua mobil dan satu bus di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek (Japek) menyebabkan 12 orang meninggal dunia. Korban tewas terdiri dari tujuh pria dan lima perempuan.

Baca Juga: Dua Motor Alami Kecelakaan di Jaktim, Satu Pengendara Tewas

Pengakuan Sopir Bus: Sempat Coba Menghindar

Sopir Bus Primajasa, Heri, yang terlibat dalam kecelakaan di Km Tol Jakarta-Cikampek, mengaku sempat menghindari GranMax yang muncul di depannya. Heri mengatakan kejadian itu bermula ketika ia mengendarai bus Primajasa dari arah Bandung menuju Jakarta.

“Saya coba menghindari ke kiri. Lalu di belakang seperti ada kendaraan lain juga dan menabrak bagian kiri,” kata Heri, di Karawang, dilansir Antara, Senin (8/4/2024).

Saat itu, di jalur dari arah Cikampek menuju arah Jakarta, sedang dilakukan contraflow. Dua lajur yang digunakan pemudik dari arah Jakarta menuju Cikampek.

Baca Juga: Cegah Kecelakaan, Personil Satlantas Polres Sukabumi Kota Sebar Brosur Keselamatan: Patut Diacungkan Jempol!

Contraflow Km 55-70 di Tol Japek Kembali Diterapkan

Kebijakan rekayasa lalu lintas contraflow di Tol Jakarta-Cikampek kembali diterapkan. Kebijakan ini mulai berlaku sejak Km 55 hingga Km 70 arah Cikampek.

“Atas diskresi kepolisian contraflow Km 55 hingga Km 70 Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek kembali diberlakukan pada pukul 10.36 WIB,” kata Senior Manager Representative Office 1 PT Jasamarga Transjawa Tol Amri Sanusi, dilansir Antara, Senin (8/4/2024).

Petugas juga melakukan perpanjangan contraflow di dua lajur mulai Km 47 hingga Km 70 arah Cikampek. Kebijakan itu berlaku sejak pukul 10.43 WIB.

Amri mengatakan kebijakan contraflow dua lajur di Km 47 hingga Km 70 Tol Japek, lalu ditutup kembali pada pukul 11.30 WIB. Langkah itu dilakukan setelah kondisi lalu lintas telah kembali lancar.

Diketahui sebelumnya, sempat ada kecelakaan maut di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek (Japek) arah Jakarta pagi ini sekitar pukul 08.05 WIB. Kecelakaan terjadi di jalur contraflow dan melibatkan tiga kendaraan.

Total 12 orang meninggal dunia akibat kecelakaan itu. Polisi juga sempat menghentikan contraflow di lokasi sementara waktu selama proses evakuasi berlangsung.***

Editor: Popi Siti Sopiah

Tags

Terkini

Terpopuler