Apresiasi IGRA, Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir Sebut Tantangan Guru di Masa Pandemi

24 Februari 2021, 20:46 WIB
Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir /Taufik R/
 
MEDIA PAKUAN - Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) menggelar musyawarah daerah (Musda) V, Rabu, 24 Februari 2021.
 
Dalam musyawarah ini, Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir memberikan apresiasi kepada para guru yang tergabung dalam komunitas tersebut.
 
Selain itu, Dony juga menyebutkan tantangan bagi Para Guru, ditengah Pandemi Covid-19 yang masih melanda hingga kini.
 
Baca Juga: Luhut Binsar Panjaitan: Pembagunan Kawasan Ujung Genteng Sukabumi Jadi Prioritas Pemerintah Pusat
 
Virus Corona menyebabkan berbagai hambatan dalam kehidupan masyarakat.
 
Hambatan tersebut juga dialami oleh Para Pengajar atau Guru, yang diwajibkan untuk tetap bertugas mencerdaskan anak bangsa.
 
Untuk itu, ditengah Pandemi ini, Para Guru diketahui menjalankan kewajibannya melalui daring (dalam jaringan) atau belajar secara online.
 
Baca Juga: Musnahkan Barang Bukti Kejahatan, Bupati Cianjur Herman Suherman Himbau Masyarakat Hindari Narkotika
 
Sehingga, Dony memberikan apresiasi kepada Para Pengajar, serta menyebutkan berbagai tantangan yang harus dihadapi oleh Guru, salah satunya ialah dalam hal profesionalisme ketika mengajar dan mendidik.
 
Hal tersebut diketahui melalui akun Instagram @dony_ahmad_munir, sebagaimana dilansir oleh Media Pakuan.
 
"Apresiasi untuk para guru yang tergabung dalam Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) yang hari ini sedang menggelar musyawarah daerah (Musda) V."
 
Baca Juga: Alami Penuruanan Kasus Covid-19, Bupati Cianjur Herman Suherman Kunjungi Posko PPKM Mikro
 
Di tengah pandemi ini, para guru terus memberikan pengajaran, pendidikan, pengasuhan pada anak-anak didiknya, salah satunya melalui daring.
 
IGRA harus lebih meningkatkan kinerjanya dengan merumuskan dan menetapkan program kerja yang bisa meningkatkan soliditas dan kompetensinya.
 
Baca Juga: Targetkan Pembelajaran Tatap Muka di Bulan Juli, Jokowi: Bisa Berjalan Normal
 
Guru yang kompeten akan berdampak pada murid, bisa melakukan terobosan untuk pendidikan pada anak usia dini. 
 
Tantangan sekarang semakin berat dengan banyaknya gawai atau gadget yang dipakai anak-anak. 
 
Guru ditantang untuk bisa lebih profesional lagi dan lebih baik lagi dalam memberikan pengajaran dan pendidikan," tulisnya pada Rabu, 24 Februari 2021.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Instagram @movreview

Tags

Terkini

Terpopuler