Pemprov Jabar Hibahkan Lahan 8 Hektare, Sumedang Jadi Kampung Pencak Silat

- 13 September 2022, 10:05 WIB
 Pemprov Jabar Hibahkan Lahan 8 Hektare,  Sumedang Jadi Kampung Pencak Silat
Pemprov Jabar Hibahkan Lahan 8 Hektare, Sumedang Jadi Kampung Pencak Silat /Foto Manaf Muhammad/Mediapakuan.com

MEDIA PAKUAN - Keseriusan gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam pelestarian pencak silat dilakukan dengan memberikan lahan seluas 8 hektare di kecamatan Jatinangor Sumedang.

Lahan 8 hektare itu dihibahkan pemerintah provinsi Jawa Barat untuk dijadikan sebagai Kampung Pencak Silat.

Ridwan Kamil mengatakan kampung pencak silat arsitektur dan penataannya didesain olehnya sebagai bentuk dedikasi untuk melestarikan seni budaya pencak silat.

Baca Juga: Hari Ini BLT BBM 2022 Cair! Inilah Cara Daftarkannya agar Bisa Dapatkan Uang Tunai Rp600.000

"Kita cari lahan kosong dari pada nganggur. Masih nganggur banyak ilalang ga jelas dari pada mubazir tempatnya setan lebih baik kita dedikasikan kita bikin sekian hektare itu menjadi padepokan pencak silat, saya bantu desain sendiri supaya maksimal membanggakan juara lahir batin," ujar Ridwan Kamil

Dalam pidato kegiatan pelantikan pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Jawa Barat masa bakti 2022-2026 di Gedung Sate, Kota Bandung Gedung Sate Kota Bandung, Senin 12 September 2022.

Selain itu, Kang Emil bersama Pemprov Jabar dan IPSI Jawa Barat telah menetapkan tanggal 12 Desember sebagai hari pencak silat Jawa Barat.

Baca Juga: Cikal Bakal Pemain Piala Dunia, Iwan Bule Minta Tidak Remehkan Lawan pada Kualifikasi AFC U-20 Asian Cup

Dipilihnya tanggal tersebut karena bertepatan dengan ditetapkannya pencak silat menjadi warisan budaya tak benda (WBTB) dunia oleh UNESCO pada 2019 lalu.

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x